REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Barcelona Xavi Hernandez menyebut kehadiran Pierre-Emerick Aubameyang ke dalam skuadnya musim ini sebagai hadiah yang jatuh dari langit. Aubameyang datang pada Januari dalam situasi serba sulit karena batasan pengeluaran. Namun manajemen Barcelona menemukan cara menggaet Aubameyang dari Arsenal, tapi tetap memenuhi aturan.
Aubameyang turun saat Barcelona mengalahkan Osasuna 4-0 dalam pertandingan La Liga, Senin (14/3/2022). Ferran Torres mencetak dua gol untuk tim tuan rumah, sementara Aubameyang dan Riqui Puig masing-masing mencetak satu gol untuk membawa Barcelona tetap berada di empat besar. Barcelona masih menjaga jarak dari Real Madrid tetap dalam jangkauan.
"Ya, Auba telah menjadi hadiah brilian yang jatuh dari langit bagi kami karena dia sangat positif. Dia bereaksi sangat baik di ruang ganti. Dia beradaptasi dengan cepat dengan persyaratan yang dibutuhkan dan situasi yang kami hadapi," kata Xavi dikutip dari Marca, Selasa (15/3/2022).
Xavi melihat Aubameyang bekerja keras untuk tim dengan mendorong bek tengah dan kiper. Ia merasa ini merupakan kemewahan baginya bisa menangani Aubameyang. Ia yakin Aubameyang masih punya banyak gol untuk diberikan kepada Blaugrana. Saat ini, ia sudah mengemas lima gol dari enam pertandingan di La Liga.
"Saya sangat senang dia secara individu karena dia contoh untuk diikuti dalam pelatihan. Semua orang di skuad saya tidak bisa mengeluh tentang pemain mana pun, dan Anda dapat melihat itu dengan hasilnya. Oscar Mingueza, Riqui (Puig) mereka semua bekerja keras dari bangku cadangan, tidak terkecuali," kata Xavi.