REPUBLIKA.CO.ID,BATUSANGKAR-- Bupati Tanah Datar, Eka Putra, mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak menjadikan puasa Ramadhan sebagai alasan untuk tidak maksimal bekerja. Eka meminta ASN harus tetap produktif selama bulan puasa.
"Meskipun berpuasa tetaplah produktif, jangan jadikan puasa alasan untuk menurunkan semangat kerja apalagi sampai tidak masuk kantor, sehingga mengganggu pelayanan kepada masyarakat," kata Eka, Senin (28/3).
Ia mengingatkan melalui Surat Edaran Menpan RB Nomor 11 Tahun 2022 telah diatur jam masuk dan pulang kantor, yakni Senin sampai Kamis pukul 8.00 WIB sampai 15.00 WIB sedangkan Jum'at 8.00 WIB sampai 15.30 WIB.
Politikus Partai Demokrat itu juga mengingatkan kepala dinas terkait supaya memastikan ketersediaan bahan pokok selama Ramadhan.
Eka menyebut kebutuhan masyarakat selama bulan suci akan meningkat dari hari biasanya.
"Ketersediaan bahan pokok harus dijamin. Jangan sampai hal itu membuat kenyamanan masyarakat beribadah terganggu," ujar Eka.
Eka menyadari akhir-akhir ini terjadi kelangkaan minyak goreng di sejumlah daerah di Indonesia.
Tapi di Tanah Datar, pasokan minyak goreng masih memadai. Ia berharap dinas perdagangan Tanah Datar lebih rajin memantau ke lapangan agar dapat mengantisipasi kelangkaan minyak goreng dan kebutuhan pokok lainnya.