Kapolda Jabar Minta Maaf Kepada Masyarakat yang Terdampak Kebijakan One Way

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Reiny Dwinanda

Sabtu 30 Apr 2022 19:40 WIB

Sejumlah kendaraan pemudik terjebak kemacetan ketika hendak memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (30/4/2022). Pada H-2 Lebaran ini, sejumlah rekayasa lalu lintas masih diberlakukan di ruas tol trans jawa baik sistem contra flow hingga one way guna mengatasi kepadatan lalulintas. PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.394.854 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-10 sampai dengan H-3 Hari Raya Idul Fitri 1443 H.Prayogi/Republika Foto:

1

Kapolda menyebut, kondisi arus lalu lintas di tol arah Jakarta Bandung berjalan lancar. Apabila terjadi kepadatan kendaraan menuju Bandung dan Jawa Barat dari arah Jakarta maka akan dilakukan contra flow.

"Kami akan melaksanakan contra flow saja, tetap dengan memberikan ruas jalan dua lajur kepada masyarakat yang dari wilayah Jabar dan Jateng yang hendak ke Jakarta," katanya.

Sebelumnya, kebijakan one way sudah dilakukan beberapa kali sejak Kamis (28/4/2022) hingga saat ini di mulai di tol Cikampek hingga ke tol Kalikangkung di Semarang, Jawa Tengah. Kebijakan one way dilakukan untuk mengurai kepadatan kendaraan.

Terpopuler