Kamis 18 Apr 2019 23:35 WIB

Banyak Pengendara Lawan Arus di Putaran Arah Tanah Merdeka

Pengendara memilih melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar Tanah Merdeka

Sejumlah pengendara motor nekat melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar, Tanah Merdeka, Rambutan,  Jakarta Timur.
Foto: Republika/Muhammad Tiarso Baharizqi
Sejumlah pengendara motor nekat melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar, Tanah Merdeka, Rambutan, Jakarta Timur.

JAKARTA -- Sejumlah pengendara motor nekat melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar, Tanah Merdeka, Kampung Rambutan, Jakarta Timur. Padahal di jalan ini sudah terpasang beberapa rambu lalu lintas yang tak memperbolehkan untuk melawan arus. 

Para pengendara motor ini melawan arus di jalan putaran arah yang seharusnya hanya boleh digunakan oleh pengendara yang melintas dari arah Kampung Rambutan menuju arah Taman Mini. Namun nampaknya hal ini sudah menjadi kebiasaan bagi warga sekitar atau pengendara yang melintas di jalan ini.

photo
Sejumlah pengendara motor nekat melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar, Tanah Merdeka, Rambutan, Jakarta Timur.

Beberapa kali para pengendara yang melawan arus ini menganggu pengendara yang lewat, karena pengendara lainnya harus menghentikan laju kendaraannya membiarkan para pengendara lawan arus tersebut untuk lewat. 

photo
Sejumlah pengendara motor nekat melawan arus di Jalan Raya Lingkar Luar, Tanah Merdeka, Rambutan, Jakarta Timur.

Di lokasi inipun nampaknya tak ada petugas yang menjaga dan mengatur lalu lintas. Sehingga pengendara lawan arus makin lama makin bertambah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke [email protected].
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement