Rabu 07 Sep 2022 13:48 WIB

Bek Anyar Barcelona Optimistis Timnya Mampu Atasi Viktoria Plzen

Kounde diprediksi akan turun sejak menit awal.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Pemain Barcelona Jules Kounde  saat pertandingan persahabatan amal antara Barcelona dan Manchester City di stadion Camp Nou di Barcelona, ??Spanyol, Rabu, 24 Agustus 2022.
Foto: AP/Joan Monfort
Pemain Barcelona Jules Kounde saat pertandingan persahabatan amal antara Barcelona dan Manchester City di stadion Camp Nou di Barcelona, ??Spanyol, Rabu, 24 Agustus 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Menapaki perjalanan awal Liga Champions bek tengah Barcelona, Jules Kounde merasa senang dan optimistis timnya bisa meraih hasil maksimal saat menjamu Viktoria Plzen pada matchday pertama Grup C di Estadio Camp Nou, Kamis (8/9/2022) dini hari WIB nanti.

"Tim sangat menantikan karena ini adalah kompetisi yang indah dan semua orang ingin bermain pun memenangkannya," kata Kounde menegaskan kepada Spotify dilansir laman resmi klub, Rabu (7/9/2022).

Baca Juga

Kounde diprediksi akan turun sejak menit awal sekaligus memainkan pertandingan Liga Champions 2022/2023 berkostum Barca melawan kampiun Liga Ceska, Viktoria Plzen.

Di atas kertas, Barcelona jelas sangat difavoritkan meraih kemenangan dengan perbedaan kualitas skuad di antara kedua tim.