Selasa 01 Nov 2022 05:49 WIB

Dua Asisten Pelatih Persis Youth Bantu Shin Tae-yong di Timnas U-20

Timnas U-20 bersiap mengikuti dua turnamen akbar tahun depan.

Latihan timnas Indonesia U-20 (ilustrasi)
Foto: ANTARA/Moch Asim
Latihan timnas Indonesia U-20 (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Dua asisten pelatih Persis Youth Academy, yakni pelatih fisik Sofie Imam Faizal dan pelatih U-18 serta U-16 Haryanto Prasetyo Adi Utomo, dipanggil untuk membantu pelatih Shin Tae-yong dalam pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 di Turki dan Spanyol. Timnas U-20 bersiap mengikuti dua turnamen akbar tahun depan, yakni Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20.

Keduanya menyusul empat pemain Persis Youth yang sudah berada dalam pemusatan latihan timnas U-20 di Turki sejak 15 Oktober lalu yakni Erlangga Setyo, Aulia Ramadhan Lubis, Marcell Januar, dan Zanadin Faris.

Baca Juga

Sofie ditemui di Solo, Senin (31/10/2022), mengaku ia dan Haryanto akan mengikuti masa percobaan sebagai asisten pelatih timnas U-20 mulai 31 Oktober hingga 5 Desember 2022.

Ini bukan kali pertama Sofie berada dalam tim pelatih Merah Putih. Sebab, ia sebelumnya juga pernah menjadi staf kepelatihan timnas U-19 di bawah kepemimpina Fakhri Husaini yang berhasil melaju ke putaran final Piala Asia U-19 2020.

Sofie mengaku bangga kembali diberi kepercayaan dan kesempatan menjadi bagian timnas. Ia menyatakan siap menyerap ilmu dari Shin Tae-yong. Ia mengatakan, menjadi bagian timnas adalah sebuah kehormatan baik sebagai pelatih maupun pemain. Oleh karena itu, meski masih bersifat masa percobaan Sofie bertekad untuk mengoptimalkan kesempatan yang ada untuk mengeluarkan seluruh kemampuannya.

"Lalu hal-hal baik yang saya terima selama masa percobaan ini akan saya kembangkan untuk ke depannya bersama Persis Youth Academy," kata Sofie.

Sofie mengaku tidak melakukan banyak persiapan spesifik untuk menjalani panggilan tersebut. Dia hanya akan mempersiapkan mental yang kuat dan beradaptasi dengan kurikulum yang telah diterapkan oleh Shin Tae-yong.

Sementara itu Haryanto mengaku bangga atas pemanggilan yang diterimanya dan bertekad tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diperoleh.

"Hal ini, akan menjadi pengalaman yang sangat luar biasa karena juga sangat penting untuk karier saya. Saya membawa nama besar Persis. Pemanggilan ini, kepercayaan yang tidak bisa dinilai bagi saya," kata Haryanto.

Di sisi lain dia juga akan berusaha menyesuaikan diri dengan kultur gaya permainan terapan Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia U-20 telah menjalani pemusatan latihan di Turki sejak 15 Oktober dan rencana selesai pada 5 November. Pemusatan latihan akan terus berlanjut hingga tanggal 5 Desember 2022 dan akan berpindah menuju Spanyol.

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement