Selasa 01 Nov 2022 17:55 WIB

Jelang Duel Vs Moldova Malam Ini WIB, Timnas U-20 Perkuat Sektor Ini

Hokky yakin dia dan rekan-rekannya dapat menampilkan performa maksimal.

Sejumlah pemain Timnas U-19 mengikuti latihan.
Foto: ANTARA/Moch Asim
Sejumlah pemain Timnas U-19 mengikuti latihan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional U-20 Indonesia akan mengikuti instruksi pelatih Shin Tae-yong demi mendapatkan hasil positif dari laga uji coba kontra Moldova di Turki, Selasa (1/11/202) malam WIB.

"Kami akan mengikuti instruksi dan keinginan pelatih. Saya pribadi mau tampil maksimal," ujar penyerang timnas U-20 Indonesia Hokky Caraka yang diunggah di akun Youtube PSSI TV, Selasa.

Baca Juga

Hokky yakin dia dan rekan-rekannya dapat menampilkan performa maksimal saat berhadapan melawan Moldova.

Apalagi, dia menilai kualitas skuad berjuluk Garuda Nusantara terus berkembang selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki.

"Perkembangan kami cukup baik termasuk dari diri sendiri karena di Turki kami menghadapi lawan-lawan yang lebih kuat dari kami," tutur Hokky.

Apa yang disampaikan Hokky diamini oleh kiper timnas U-20 Indonesia Cahya Supriadi.

Menurut Cahya, Moldova diperkuat pemain-pemain bagus sehingga sulit untuk ditaklukkan.

"Jadi kami mesti siap 100 persen karena Moldova salah satu tim bagus di Eropa," kata pemain klub Persija itu.

Timnas U-20 Indonesia sudah menjalani dua laga uji coba sejak memulai TC di Turki pada 16 Oktober 2022.

"Garuda Nusantara" menundukkan klub lokal Turki Cakallikli Spor dengan skor 2-1 pada Senin (24/10/2022). Dua hari setelahnya, timnas U-20 Indonesia takluk 1-2 pada tuan rumah Turki.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan diagendakan menjalani empat laga uji coba selama pemusatan latihan di Turki yaitu menghadapi Cakallikli Spor, timnas U-20 Turki serta dua kali melawan timnas U-20 Moldova pada 1 dan 4 November 2022.

Timnas U-20 diagendakan berlatih dan beruji coba di Turki serta Spanyol selama dua bulan sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.

TC di Turki akan digelar sampai 4 November 2022. Setelah itu, TC dilanjutkan di Spanyol hingga 4 Desember 2022.

Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan. Adapun Piala Dunia U-20 2023 berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement