Kamis 10 Nov 2022 09:13 WIB

In Picture: Blibli Resmi Melantai di Bursa Efek Indonesia

Saham perdana PT Global Digital Tbk (BELI) dijual dengan harga Rp 450 per saham..

Red: Mohamad Amin Madani

Pencatatan Perdana Saham PT Global Digital Tbk (BELI) di Bursa Efek Indonesia. (FOTO : Istimewa )

(Kiri ke kanan) Komisaris Independen Blibli Raden Pardede, Chief Corporate Secretary and Investor Relations Blibli Eric Alamsjah Winarta, CEO Tiket.com George Hendrata, Komisaris Independen Blibli Kusmayanto Kadiman, CEO & Co-Founder Blibli Kusumo Martanto, COO & Co-Founder Blibli Lisa Widodo dan Komisaris Utama Blibli Martin Basuki Hartono menyaksikan pergerakan saham pada acara Pencatatan Perdana Saham PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (8/11/2022). PT Global Digital Niaga Tbk resmi menjadi perusahaan tercatat dan diperdagangkan di papan utama BEI dengan kode saham BELI. Blibli saat ini juga memiliki unified omnichannel ecosystem yang disebut sebagai Blibli Tiket yang terdiri dari entitas anak, tiket.com dan Ranch Market. Hal ini mengukuhkan Blibli sebagai pemimpin platform perdagangan omnichannel dan gaya hidup yang terintegrasi di Indonesia. Langkah IPO ini mencerminakn kegigihan Blibli Tiket untuk dapat terus bertumbuh dan memberikan dampak yang positif untuk perekonomian digital di Indonesia. (FOTO : Istimewa)

(Kiri ke kanan) Chief Corporate Secretary and Investor Relation Blibli Eric Alamsjah Winarta, COO & Co-Founder Blibli Lisa Widodo CEO Tiket.com George Hendrata, CEO & Co-Founder Blibli Kusumo Martanto, Komisaris Utama Blibli Martin Basuki Hartono, Komisaris Independen Kusmayanto Kadiman dan Raden Pardede berdfoto bersama pada acara Pencatatan Perdana Saham PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (8/11/2022). (FOTO : Istimewa)

Direktur Pengawasan Transaksi dan Kaptuhan Bursa Efek Indonesia Kristian S Manullang (kanan) memberikan sertifikat pencatatan kepada CEO & Co-Founder Blibli Kusumo Martanto (kiri) pada acara Pencatatan Perdana Saham PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (8/11/2022). (FOTO : Istimewa)

inline

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Global Digital Niaga Tbk resmi menjadi perusahaan tercatat dan diperdagangkan di papan utama BEI pada Selasa (8/11/2022), dengan kode saham BELI.

Antusiasme investor berhasil mencatatkan tingkat kelebihan

permintaan (oversubscription) yang mencapai 4,4 kali lipat pada Penjatahan Terpusat (pooling portion),

sehingga menyebabkan peningkatan jumlah alokasi Penjatahan Terpusat dari 2,5% menjadi 5,0% dari

keseluruhan Jumlah Penawaran.

 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement