Ahad 13 Nov 2022 10:23 WIB

BPBD: Gempa Garut tak Akibatkan Kerusakan

Gempa bumi berkekuatan M 5,1 sempat membuat sebagian warga Garut panik.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Andri Saubani
Gempa. Ilustrasi
Foto: Reuters
Gempa. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Sejumlah gempa bumi mengguncang wilayah Kabupaten Garut pada Sabtu (12/11/2022) malam. Guncangan gempa yang berpusat di wilayah laut itu bahkan dirasakan hingga wilayah Kota Tasikmalaya.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Satria Budi, mengatakan, hingga Ahad (13/11/2022) pagi, pihaknya belum menerima laporan kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi semalam. Namun, pihaknya masih terus melakukan pemantauan dampak gempa bumi yang terjadi.

Baca Juga

"Sampai sekarang belum ada laporan kerusakan bangunan akibat gempa bumi. Alhamdulillah kondusif," kata dia saat dikonfirmasi Republika, Ahad.

Menurut dia, gempa bumi itu memang sempat membuat masyarakat panik. Apalagi, pusat gempa berada di wilayah laut yang dangkal. Namun, situasi kembali kondusif.