REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Seorang Muslim sangat dianjurkan untuk mengetahui wawasan tentang tanda-tanda hari akhir. Baik tanda-tanda kiamat yang telah terjadi pada masa lampau, hingga tanda-tanda yang sedang atau akan terjadi nantinya.
Salah satu periode yang penting diketahui dari tanda kiamat adalah tanda kiamat wustha. Periode tanda kiamat wustha adalah tanda-tanda yang datang sesudah tanda kiamat sughra atau masa generasi Islam pertama. Tanda ini bisa berarti sedang berlangsung, atau terjadi berulang kali. Adapun tanda-tandanya adalah sebagai berikut:
- Halalnya zina, sutera, khamer
Syekh Mahir Ahmad Ash Shufi dalam bukunya 'Tanda-tanda Kiamat Kecil dan Besar' menjelaskan tanda kiamat wustha adalah saat zina, sutera dan khamer seakan menjadi halal di tengah masyarakat. Hal ini seperti diketahui sekarang memang seakan sedang berlangsung. Rasulullah SAW juga bersabda:
لَيَكُونَنَّ مِنْ أُمَّتِى أَقْوَامٌ يَسْتَحِلُّونَ الْحِرَ وَالْحَرِيرَ وَالْخَمْرَ وَالْمَعَازِفَ
Artinya: “Sungguh akan ada sekelompok umatku yang menghalalkan zina, sutera, khamr, dan alat-alat musik.” (HR. Bukhari).
Dalam hadist lain Nabi juga bersabda yang artinya:
Artinya: "Malam tidak akan lenyap hingga ada sekelompok dari umatku yang meminum khamer, yang mereka sebut bukan dengan namanya," (HR. Ibnu Majah).
- Manusia berlomba membangun bangunan tinggi
Menurut Syekh Mahir Ahmad Ash Shufi, meninggikan bangunan merupakan suatu keharusan bagi manusia seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk. Pada 200 tahun lalu, penduduk dunia berjumlah seperempat dari penduduk dunia hari ini. Namun penduduk dunia terus bertambah, sementara luas bumi tetap dan tidak mengalami pertambahan. Jadi, tingginya bangunan tersebut merupakan tuntutan dari bertambahnya penduduk.
Akan tetapi, Allah Maha Tahu bahwa kelak akan datang suatu masa di saat penduduk bumi berlomba-lomba meninggikan bangunan. Karena itulah Rasulullah mengabarkan dan menjadikan hal itu sebagai salah satu dari tanda-tanda kiamat. Sebab, ketika orang saling berlomba-lomba meninggikan bangunan ialah tanda dekatnya dengan terjadinya kiamat.
Diriwayatkan dari Umar bin Khaththab RA, bahwa ia bercerita mengenai kedatangan malaikat Jibril kepada Rasulullah SAW dalam bentuk seorang laki-laki yang mengenakan baju putih lagi bersih serta berambut sangat hitam. Ia bertanya kepada Rasulullah tentang Islam, iman dan ihsan, maka Rasulullah pun menjawabnya, Kemudian ia bertanya tentang hari kiarnat, maka Rasulullah menjawab, “Orang yang ditanya tidak lebih tahu dari si penanya." Orang itu berkata, “Beritahukanlah kepadaku tentang tanda-tandanya," Beliau menjawab, “Seorang budak wanita melahirkan tuannya, dan jika engkau melihat orang yang tak beralas kaki, tanpa memakai baju (miskin) serta penggembala kambing telah saling berlomba dalam mendirikan bangunan megah yang menjulang tinggi." (HR. Muslim).