Sabtu 24 Nov 2012 08:00 WIB

Pertamina Gelar Lomba Blog Sobat Bumi

pertamina founde
Foto: pertamina
pertamina founde

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Pertamina mengadakan lomba blog Sobat Bumi. Lomba ini berlangsung mulai 10 November 2012 hingga 10 Desember 2012. Untuk mempromosikan lomba ini, Pertamina ikut serta mensponsori program ROL to School.

ROL to school adalah program untuk melatih siswa-siswa sekolah untuk memahami dunia jurnalistik. Program ini diselenggarakan oleh Republika Online dan berlangsung pada Rabu (14/11) lalu.

Siswa-siswi dari SMU dan SMK Negeri se-Jakarta Pusat ikut berpartisipasi di dalamnya.

Sobat Bumi adalah program Pertamina untuk menjaga Bumi. Sebelumnya mereka telah melakukan banyak program pelestarian lingkungan. Program itu antara lain adalah menabung 100 juta pohon dan pembangunan Sekolah Sobat Bumi. Program-program tersebut diharapkan dapat membuat masyarakat Indonesia lebih sadar terhadap lingkungan sekitarnya.

Penulis: Natalia Desi K (SMKN 44), Nisa Adzhani L (SMAN 68), Nisna Khumaira (SMAN 77), Erni Setiowati (SMKN 31), Fauzi Hawari (SMKN 19)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement