Kamis 09 Feb 2023 15:57 WIB

Head to Head: PSS Lebih Banyak Kalahnya dari Persik

PSS Sleman dan Persik Kediri sudah saling bertemu sebanyak enam kali.

Rep: dip purwadi/ Red: Partner
.
.

Liga 1 Indonesia (Twitter/@Indosiar)
Liga 1 Indonesia (Twitter/@Indosiar)

KARTUMERAH – PSS Sleman akan menggelar partai kandang dengan menyambut Persik Kediri pada pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023. Super Elang Jawa akan menjamu Macan Putih di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, pada Kamis (9/2/2023) sore pukul 16.00 WIB.

Seperti dilansir dari Ligaindonesiabaru.com, PSS Sleman dan Persik Kediri sudah saling bertemu sebanyak enam kali. PSS Sleman bertemu Persik Kediri dengan empat laga tandang dan dua laga kandang.

Dari enam pertemuan tersebut, Laskar Sembada --julukan PSS Sleman-- kalah dalam jumlah kemenangan. PSS Sleman menorehkan dua kemenangan, sementara Persik Kediri mencatatkan tiga kemenangan.

Satu laga lainnya berakhir dengan hasil imbang. PSS Sleman dan Persik Kediri bermain imbang tanpa gol pada awal Oktober 2021.

PSS Sleman saat ini menduduki posisi ke-15 klasemen dengan mengantongi 25 poin dari 22 pertandingan. Sementara Persik Kediri menempati posisi juru kunci dengan berada di posisi ke-18 klasemen dengan 16 poin dari 21 pertandingan.

sumber : https://kartumerah.republika.co.id/posts/201237/head-to-head-pss-lebih-banyak-kalahnya-dari-persik
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement