Rabu 15 Mar 2023 07:46 WIB

Mau Beli Barang Preloved Bermerek? Simak Tip Berikut

Membeli barang bermerek perlu memperhatikan kualitas.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Natalia Endah Hapsari
Tinkerlust mengajak 14 jenama lokal sebagai Local Heroes dalam kampanye sustainable fashion.
Foto: Tinkerlust
Tinkerlust mengajak 14 jenama lokal sebagai Local Heroes dalam kampanye sustainable fashion.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Membeli produk fashion bermerek memang harus merogoh kocek yang tidak sedikit. Oleh karena itu, banyak orang yang memilih alternatif lain, seperti membeli barang preloved atau bekas.

Jika Anda ingin membeli barang preloved bermerek, Anda sebaiknya mengetahui beberapa tip. Sebab, banyak pembeli yang merasa tertipu, termasuk barang yang dibeli palsu atau tidak sesuai dengan keterangan di situs penjualan.

Baca Juga

Co-founder dan COO Tinkerlust Aliya Amitra mengatakan membeli barang bermerek perlu memperhatikan kualitas. Ada beberapa ciri khusus yang memang hanya tertera pada barang mewah.

“Misalnya luxury bag, itu sudah punya ciri-ciri khusus, jenis kulit yang digunakan berbeda. Luxury bag juga ada kartu, Itu bisa menjadi poin pertama yang bisa dilihat,” kata Aliya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Selain melihat kualitas barangnya, pastikan penjual yang dipilih sudah terpercaya. Hal ini bisa dilihat dari jumlah barang bekas yang dijual dan testimoni dari pembeli lain.

Misal di lokapasar Tinkerlust, setiap barang yang dijual sudah pasti dicek oleh tim Tinkerlust akan keaslian dan kualitasnya. Oleh karena itu, pembeli tidak perlu ragu apakah barang yang dijual palsu atau tidak.

“Kalau dari kami, Tinkerlust, kami mengkurasi dan melihat barang-barang yang diterima dan dijual. Ini merupakan langkah pertama menjadi trusted platform karena banyak orang yang jual preloved asal jual, tidak tahu kualitasnya. Jadi, perlu lihat track record penjualnya juga,” ujar dia.

Pada tahun ini, Tinkerlust, sebagai lokapasar jual beli preloved luxury fashion pria dan wanita di Indonesia, merilis aplikasi mobile pertama. Peluncuran ini diharapkan dapat memberikan lebih banyak kemudahan dan kenyamanan bagi penjual dan pembeli di Tinkerlust.

Beberapa fitur yang disediakan adalah Fast Access, Fast Filtering, Chat With Seller. Bahkan, penjual bisa langsung melakukan penjualan lewat fitur Snap, Upload & Sell.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement