Kamis 30 Mar 2023 16:15 WIB

Terbiasa Puasa akan Menenangkan Batin

Puasa Ramadhan adalah momentum melembutkan hati.

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi muslimah berpuasa
Foto: Dok Republika
Ilustrasi muslimah berpuasa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warna hidup manusia itu terbentuk oleh suasana hatinya. Segala gerak-gerik hidupnya adalah gambaran dari suasana hati. Dan karenanya hati adalah penentu hitam putih, sehat sakit atau baik buruknya prilaku manusia.

 

Baca Juga

Hakikat inilah yang digambarkan secara sederhana oleh Rasulullah SAW: “Sungguh dalam tubuh manusia itu ada segumpal darah yang jika baik, baiklah seluruh anggota tubuhnya. Tapi jika rusak, rusak pula seluruh anggota tubuhnya. Itulah hati” (hadits).

Berbagai kerusakan yang digambarkan oleh Alquran ini: “telah nampak kerusakan di darat dan di laut karena apa yang dilakukan oleh tangan-tangan manusia” (ayat), realita dari rusaknya prilaku akibat dari rusaknya hati.