KARTUMERAH – Persis Solo sukses menjalani pekan terakhir musim kompetisi dengan hasil manis. Laskar Sambernyawa berhasil menang tipis 1-0 dari menjamu Persik Kediri pada pekan ke-34 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (13/4/2023).
Ferdinan Sinaga menjadi pahlawan kemenangan Persis setelah mampu menjebol gawang Persik di menit ke-90. Ia memaksimalkan umpan manis kaki kiri yang dilepaskan Irfan Bachdim.
“Saya merasa sangat puas dengan apa yang ditampilkan pemain di laga lawan Persik,’’ kata pelatih Persis, Leonardo Medina, seperti dikutip dari Ligaindonesiabaru.com.
‘’Sejak saya datang, kami ingin menampilkan permainan seperti ini,’’ ujarnya. ‘’Sebuah permainan yang menunjukkan bahwa Persis bisa main menekan, bisa menguasai ball possession selama 90 menit.’’
Kemenangan ini menjadi hasil manis di laga pamungkas. Selain itu, Persis Solo berhasil memutus rekor sembilan kemenangan beruntun milik Persik Kediri.
Medina memberikan apresiasinya pada pemain yang sudah menutup perjalanan kompetisi musim ini dengan hasil berupa kemenangan. Kemenangan ini membuat Persis kini mengumpulkan nilai 44 dan berada di posisi 10 Besar.
“Meski Persik punya catatan bagus yakni sembilan kemenangan beruntun, tapi kita tak ingin terkonsentrasi dengan catatan lawan. Kita tetap mampu tampil dengan fokus pada permainan Persis sendiri,” tegas pelatih asal Meksiko ini.