Ahad 23 Apr 2023 07:43 WIB

Selama Empat Hari Operasi Ketupat 2023, Polri : Terjadi 933 Kecelakaan

Data kecelakaan lalu lintas pada Jumat (21/4) terdapat 486 kejadian.

Kegiatan patroli malam ditingkatkan oleh anggota Polres Semarang pada pelaksanaan Operasi Ketupat (ilustrasi)
Foto: dok. Humas Res Semarang
Kegiatan patroli malam ditingkatkan oleh anggota Polres Semarang pada pelaksanaan Operasi Ketupat (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 933 kejadian kecelakaan lalu lintas terjadi di sejumlah wilayah Indonesia selama periode Selasa (18/4) sampai Jumat (21/4) atau selama empat hari pelaksanaan Operasi Ketupat 2023.

Juru bicara Polri dalam Operasi Ketupat 2023, Kombes Pol Erdi Adrimurlan Chaniaga menyebut, data kecelakaan lalu lintas pada Jumat (21/4) sebanyak 486 kejadian.

“Data kecelakaan lalu lintas pada Jumat 21 April 2023 sebanyak 486 kejadian, dengan rincian 55 orang meninggal dunia, 53 orang luka berat, dan 688 orang luka ringan,” kata Erdi.

Bila dibandingkan dengan data Kamis (20/4), jumlah kejadian kecelakaan lalu lintas di sejumlah wilayah di Indonesia lebih sedikit, yakni ada 187 kejadian. Dengan rincian 31 orang meninggal dunia, 20 orang luka berat, dan 253 orang luka ringan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement