Kamis 27 Apr 2023 10:43 WIB

Jual Tiket KA Tarif Rendah Pascalebaran, Daop 4: Masih Banyak Tersedia

Ini adalah upaya untuk mendistribusikan jadwal kepulangan para pemudik.

Calon penumpang menunggu kedatangan rangkaian kereta api di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah (ilustrasi)
Foto: Antara/Aji Styawan
Calon penumpang menunggu kedatangan rangkaian kereta api di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat masih tersedia sekitar 51 ribu tiket kereta api (KA) Angkutan Lebaran 2023 dari berbagai stasiun di wilayah Daop 4 Semarang ke berbagai daerah tujuan untuk keberangkatan 27 April hingga 3 Mei.

"Untuk periode H+4 sampai H+10 Lebaran dari 116.101 tiket yang tersedia baru 55 persen yang terjual," kata Manajer Humas PT KAI Daops 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko.

Menurut dia, pelanggan bisa memanfaatkan tarif rendah periode arus balik Lebaran untuk kereta api jarak jauh kelas eksekutif. KAI, ujar dia, telah membuka subkelas H, I, dan J untuk periode tiket hingga 3 Mei 2023.

Pelanggan bisa mengakses berbagai saluran penjualan tiket kereta api yang tersedia. Penjualan tiket tarif rendah tersebut merupakan upaya untuk mendistribusikan jadwal kepulangan para pemudik agar tidak menumpuk pada waktu puncak 24 dan 25 April 2023.

"Jumlah tempat duduk periode usai Lebaran ini masih cukup banyak tersedia," katanya lagi. Sedangkan jumlah pemilir (pemudik arus balik) yang naik dari dua stasiun di Kota Semarang, yakni Stasiun Tawang dan Poncol, sejak 23 hingga 25 April 2023 mencapai 36.211 orang.

"Rata-rata 12 ribu penumpang berangkat dari Stasiun Tawang dan Poncol tiap harinya," katanya pula.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement