Kamis 11 May 2023 06:08 WIB

Ponsel iPhone 16 Diprediksi Hadir dengan Tombol Haptic, Apa Itu?

Apple menyiapkan tombol haptic untuk seri iPhone 16 yang akan rilis tahun depan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Natalia Endah Hapsari
Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic./ilustrasi
Foto: AP Photo/Rafiq Maqbool
Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic./ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Beragam rumor mengenai seri iPhone 16 semakin marak bermunculan, meski iPhone 15 belum dirilis. Menurut rumor terbaru, seri iPhone 16 akan hadir dengan tombol haptic.

Secara umum, tombol haptic merupakan "tombol" virtual yang ada di dalam layar namun dapat memberikan respons secara fisik. Sebagai contoh, menaikkan atau menurunkan volume suara speaker ponsel hanya dengan menyentuh layar.

Baca Juga

Rumor terdahulu menyebutkan bahwa tombol haptic akan hadir pada seri iPhone 15. Akan tetapi, Apple tampaknya berubah pikiran dan membatalkan rencana tersebut.

Menurut Chief Correspondent Bloomberg, Mark Gurman, Apple menyiapkan rencana kemunculan tombol haptic untuk seri iPhone 16 yang akan rilis tahun depan. Oleh karena itu, iPhone 15 yang akan rilis tahun ini kemungkinan hadir dengan tombol fisik seperti ponsel-ponsel Apple lainnya.