Jumat 19 May 2023 18:23 WIB

BSI Flash 2023, Ajak Para Atlet Muda di Tangsel Untuk Gali Potensi Bidang Olahraga

BSI Flash menjadi wadah untuk membuktikan diri akan talenta olahraga

Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus BSD, di akhir bulan Mei ini akan menggelar kegiatan BSI Flash (Festival & Liga Antar Siswa Sekolah) 2023 Sport Competition. BSI Flash tahun ini menghadirkan perlombaan olahraga yang diadakan untuk siswa SMA/SMK/MA sederajat di wilayah Tangerang Selatan.
Foto: dok Universitas BSI
Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus BSD, di akhir bulan Mei ini akan menggelar kegiatan BSI Flash (Festival & Liga Antar Siswa Sekolah) 2023 Sport Competition. BSI Flash tahun ini menghadirkan perlombaan olahraga yang diadakan untuk siswa SMA/SMK/MA sederajat di wilayah Tangerang Selatan.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Menggali potensi tidak hanya dari bidang akademik saja melainkan dapat dilihat dari bidang non akademik, salah satunya bidang olahraga. 

Melihat hal tersebut, Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus BSD, di akhir bulan Mei ini akan menggelar kegiatan BSI Flash (Festival & Liga Antar Siswa Sekolah) 2023 Sport Competition. BSI Flash tahun ini menghadirkan perlombaan olahraga yang diadakan untuk siswa SMA/SMK/MA sederajat di wilayah Tangerang Selatan. 

Perlombaan tersebut akan mempertandingkan tiga cabang olahraga yang paling populer di kalangan pelajar yakni, bola basket, bola voli dan futsal, yang akan diselenggarakan di lapangan Universitas BSI kampus BSD, jl. Letnan Sutopo BSD Serpong Lengkong Gudang Timur, Rw. Mekar Jaya, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten, Senin–Jumat, 22---26 Mei 2023. 

Kepala Marketing Communication Universitas BSI Deni Gunawan mengatakan, kegiatan ini akan diselenggarakan selama lima hari, bertujuan untuk menggali potensi yang dimiliki oleh para siswa di masing-masing cabor.

“Sebelumnya BSI Flash ini telah diadakan di Depok dan setiap tahunnya akan menjadi agenda rutin Universitas BSI untuk menampung wadah para atlet muda berbakat untuk menggali potensi mereka di cabang olahraga basket, voli atau futsal. Tak hanya itu saja, bagi para pemenang dari BSI Flash 2023 ini, juga akan mendapatkan beasiswa dan juga uang tunai dengan total 35 juta rupiah,” ungkap Deni dalam keterangan tertulis, Jumat (19/5/2023). 

Sementara itu, Dian Ardiansyah, selaku Ketua Pelaksana BSI Flash 2023, mengatakan bahwa, BSI Flash menjadi wadah untuk membuktikan diri akan talenta olahraga yang dimiliki para siswa dari tiap sekolah yang akan bertanding.

“Semoga ajang BSI Flash 2023 yang akan diselenggarakan di Tangerang Selatan ini menjadi wadah untuk melahirkan generasi muda yang memiliki potensi dan prestasi khususnya di bidang olahraga baik futsal, voli maupun basket. Untuk kalian para peserta yang ingin mengetahui info lebih lanjut mengenai BSI Flash 2023 dapat mengunjungi laman https://bsiflash.com/, ”tandas Dian. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement