Rabu 24 May 2023 02:56 WIB

Cina Yakin KA Cepat Jakarta-Bandung Percepat Pembangunan Indonesia

KCIC melakukan uji fungsi KA Cepat Jakarta-Bandung pada Senin.

Rangkaian kereta inspeksi atau comprehensive inspection train (CIT) Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) melaju saat menjalani uji coba di Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (23/2/2023). PT KCIC melakukan uji fungsi (testing and commissioning) dengan meningkatkan secara bertahap laju perjalanan CIT KCJB dari sebelumnya rata-rata 60 kilometer per jam menjadi 180 kilometer per jam.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Rangkaian kereta inspeksi atau comprehensive inspection train (CIT) Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) melaju saat menjalani uji coba di Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (23/2/2023). PT KCIC melakukan uji fungsi (testing and commissioning) dengan meningkatkan secara bertahap laju perjalanan CIT KCJB dari sebelumnya rata-rata 60 kilometer per jam menjadi 180 kilometer per jam.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Pemerintah Cina meyakini kereta api berkecepatan tinggi Jakarta-Bandung mampu mempercepat program pembangunan nasional di Indonesia. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) melakukan uji fungsi KA Cepat Jakarta-Bandung pada Senin dari Stasiun Tegal Luar menuju Stasiun Halim.

"Kami yakin melalui upaya bersama kedua negara (Cina-Indonesia), kereta cepat Jakarta-Bandung akan mempercepat pembangunan Indonesia dan wilayah yang lebih luas lagi," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Mao Ning di Beijing, Selasa (23/5/2023).

Baca Juga

Dia bangga kepada kereta cepat Jakarta-Bandung karena merupakan proyek kereta api Cina pertama di luar negeri yang mencakup keseluruhan sistem produksi dan rantai pasokan. "Ini adalah proyek unggulan kerja sama kualitas tinggi BRI (Prakarsa Sabuk Jalan) Cina-Indonesia," kata dia menanggapi keberhasilan uji coba KA Cepat Jakarta-Bandung pada Senin (22/5/2023) itu.

Menurut dia, proyek tersebut layak menjadi contoh yang sangat bagus bagi Cina dalam menjalin kerja sama dengan negara-negara di kawasan berdasarkan prinsip saling menguntungkan dan memberikan manfaat bersama.

"Proyek tersebut akan menjadi kereta api berkecepatan tinggi pertama di Indonesia dan di Asia Tenggara," kata dia.

PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) melakukan uji fungsi KA Cepat Jakarta-Bandung pada Senin dari Stasiun Tegal Luar menuju Stasiun Halim.

Menurut rencana, kereta cepat tersebut akan mulai beroperasi pada 18 Agustus 2023.

"Kami yakin kereta cepat tersebut akan beroperasi sesuai jadwal," kata Mao Ning.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement