Sabtu 03 Jun 2023 07:11 WIB

Sergio Ramos Tinggalkan PSG, akan Jalani Partai Perpisahan dengan Penggemar PSG

Ramos akan menjalani laga terakhir membela PSG saat melawan Clermont Foot.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Bek Paris Saint Germain Sergio Ramos
Foto: EPA-EFE/YOAN VALAT
Bek Paris Saint Germain Sergio Ramos

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Sergio Ramos sudah pasti meninggalkan Paris Saint Germain (PSG) setelah musim ini berakhir. Baik Ramos maupun PSG mengonfirmasi hal itu.

Kontrak sang bek di Les Parisiens sampai penghujung Juni 2023. Kedua kubu memutuskan tak melanjutkan kerja sama. Sebelum semuanya selesai, Ramos akan menjalani partai terakhir dalam balutan kostum Les Rouge-et-Bleu. Skuad polesan Christophe Galtier berjumpa Clermont Foot pada pekan pamungkas Ligue 1 Prancis musim 2022/23 di Parc des Princes, Paris, Ahad (4/5/2023) dini hari WIB.

Baca Juga

Kesempatan bagi pria Spanyol untuk menyampaikan salam perpisahan langsung kepada penggemar. Ia merasa akan menjalani hari istimewa. Sejatinya ia menemukan kenyamanan di lingkungan klub tersebut.

"Saya tidak tahu berapa banyak tempat yang bisa membuat saya merasa seperti di rumah, tapi tidak diragukan lagi, PSG, para penggemarnya, kota Paris, salah satunya (rumah) bagi saya," tulis Ramos di media sosial miliknya, dikutip dari laman ESPN, Sabtu (3/6/2023).

"Terima kasih untuk dua tahun istimewa di mana saya bisa bermain di setiap turnamen dan memberikan segalanya. Saya akan menghadapi tantangan baru, saya akan memakai jersey warna lain, tapi terlebih dahulu, dan untuk terakhir kalinya, AllezParis," kata sang bek, menambahkan.

Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi menyampaikan sesuatu yang positif untuk mantan kapten Real Madrid itu. Atas nama klub, ia menyampaikan terima kasih selama dua tahun kebersamaan mereka. Ada banyak hal baik yang bisa dimunculkan.

"Kepemimpinan, semangat tim, dan profesionalisme Sergio, dikombinasikan dengan pengalamannya di level tertinggi, menjadikannya legenda sepak bola sejati, dan merupakan suatu kehormatan untuk memilikinya di Paris. Semua orang di klub mendoakan yang terbaik untuknya," ujar Nasser.

Ramos disebut-sebut sebagai salah satu palang pintu terbaik dalam sejarah lapangan hijau. Namun usianyaa kini menyentuh angka 37. Performanya mengalami penurunan karena kerap didera cedera.

PSG akan berusaha kembali membangun skuad hebat. Beberapa senior dilepas, pemain baru dibidik. Selain Ramos, Lionel Messi juga dipastikan hengkang setelah musim ini berakhir.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement