Jumat 23 Jun 2023 22:19 WIB

BMH Kirim Tim ke Kenya Kawal Pendistribusian Hewan Kurban

Lokasi pendistribusian hewan kurban BMH di Kenya berada di Lamu County.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Muhammad Subarkah
Suasana jumpa pers yang digelar di kantor BMH Pusat, Kalibata, Jakarta, Jumat (23/6/2023).
Foto: umar muchtar
Suasana jumpa pers yang digelar di kantor BMH Pusat, Kalibata, Jakarta, Jumat (23/6/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Baitul Maal Hidayatullah (BMH) mengirim tim ke Kenya, Afrika timur, untuk mengawal pendistribusian hewan kurban ke masyarakat Muslim di sana. Tim dari BMH akan mulai berangkat pada Ahad 25 Juni 2023.

Direktur Program dan Pendayagunaan BMH Pusat Zainal Abidin menyampaikan, pengiriman tim ini untuk mengawal mulai dari proses penyembelihan hewan kurban, dokumentasi, hingga pelaporan kurban yang dibagikan kepada masyarakat Kenya dan beberapa negara lain di Afrika timur.

"Sebagian besar warga di Afrika timur, yang kita jangkau, seperti Somalia, Kenya, Uganda, dan Tanzania, itu ada yang tinggal hidup di bawah garis kemiskinan," kata dia dalam jumpa pers yang digelar di kantor BMH Pusat, Kalibata, Jakarta, Jumat (23/6/2023).

Penghasilan warga di sana, terang Zainal, umumnya kurang dari 1 dolar dengan rata-rata di dalam satu keluarga itu terdapat 6-10 anak. Kondisi demikian membuat mereka ada di tengah kesulitan. Belum lagi masalah sumber air yang sulit diperoleh.