Selasa 22 Aug 2023 12:45 WIB

Messi Dipastikan Tetap Bermain Saat Inter Miami Bertarung di Semifinal US Open Cup

Messi sudah tampil dalam tujuh pertandingan Inter Miami.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Penyerang Inter Miami Lionel Messi
Foto: EPA-EFE/MARK HUMPHREY
Penyerang Inter Miami Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- Pelatih Inter Miami, Gerardo 'Tata' Martino memastikan Lionel Messi akan bermain di semifinal US Open Cup 2023. The Herons berjumpa FC Cincinnati di TQL Stadium, Cincinnati, Ohio, Amerika Serikat, Kamis (24/8/2023) pagi WIB.

Messi selalu tampil penuh sejak resmi bergabung dengan klub asal Florida itu. Tepatnya di pentas Piala Liga. La Pulga unjuk gigi di tujuh pertandingan. Selama periode tersebut, ia mencetak 10 gol. Inter Miami keluar sebagai jawara. 

Baca Juga

Kini, ajang lain menanti the Herons. "Kami mengatakan, ada saatnya nanti dia harus istirahat, karena banyaknya menit bermain. Jelas, bukan di hari Rabu (malam waktu setempat) itu. Jika dia tidak memberi tahu saya bahwa dia ingin istirahat, dia akan terus bermain," kata Martino, dikutip dari Dailymail, Selasa (22/8/2023).

Sang arsitek menyinggung petualangan mereka di Piala Liga 2023. Ia tidak menyangka hasilnya seperti ini. Kubu Vice City finis di singgasana.

Menurut Martino, Inter Miami dalam proses pembangunan kembali. Fokus the Herons yakni bagaimana kembali ke jalur kemenangan. Itu setelah DeAndre Yedlin dan rekan-rekan terseok-seok di Major League Soccer.

"Kami akhirnya bersaing dan menang (di Piala LIga). Itu membuat kami sangat bahagia dan optimistis untuk apa yang akan datang," ujar juru taktik berkebangsaan Argentina ini.

Inter Miami diharapkan bisa bangkit di MLS. Mereka menempati posisi buncit klasemen sementara wilayah timur. Namun untuk saat ini The Herons fokus ke semifinal US Open Cup. 

Lawan yang akan dihadapi bukan tim sembarangan. Cincinnati berada di singgasana klasemen sementara wilayah timur MLS.

Martino kembali berharap banyak pada magis Messi. Selain La Pulga ia masih memiliki dua sosok pembeda lainnya. Ada Sergio Busquets, juga Jordi Alba.

Leo Messi akan menjalani debut di MLS pada akhir pekan ini. Inter Miami akan menghadapi New York Red Bulls di Red Bull Arena, Ahad (27/8/2023) pagi WIB.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement