Sabtu 23 Sep 2023 07:59 WIB

Unduh Aplikasi Kue Bulan, Wanita Ini Kehilangan Semua Uangnya

Semuanya tampak baik-baik saja setelah mengunduh aplikasi.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Natalia Endah Hapsari
Gara-gara tergiur diskon dan mengunduh aplikasi, perempuan Singapura kehilangan uang ratusan juta rupiah/ilustrasi.
Foto: Unsplash
Gara-gara tergiur diskon dan mengunduh aplikasi, perempuan Singapura kehilangan uang ratusan juta rupiah/ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-Berbelanja kue bulan memang merepotkan, apalagi dengan pilihan yang tidak ada habisnya. Ada begitu banyak rasa dan kemasan cantik untuk dipilih. Anda mungkin pernah menemukan iklan beragam penjual kue bulan di platform media sosial.

Begitu pula dengan wanita asal Singapura ini, dan dia akhirnya merugi lebih dari 76.000 dolar Singapura atau sekitar Rp 850 juta.

Baca Juga

Menurut Shin Min News dan Mothership SG, semuanya bermula ketika wanita bernama Li menemukan sebuah iklan di Facebook pada 14 September 2023.

Ini adalah penjualan kue bulan. Dia menganggap kesepakatan itu menarik. Harga delapan potong kue bulan Musang King kulit salju awalnya 56.90 dolar Singapura (Rp 600 ribu) tetapi dijual setengah harga 29.90 dolar Singapura (Rp 300 ribu).