REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Sebanyak 13 rumah warga terdampak kebakaran di Kampung Joyosudiran, Pasar Kliwon, Kota Solo, Jateng. Rumah tersebut terbakar lantaran letaknya berdekatan dengan gudang rosok di mana tempat titik api bermula.
Kepala Damkar Kota Solo Sutarjo mengatakan pihaknya mendapat kabar tersebut sekitar pukul 16.30 WIB. Ia mengatakan setidaknya ada belasan rumah warga yang terdampak kejadian tersebut.
"Yang terdampak ada rumah-rumah kecil yang nempel pabrik, ada 13 rumah," kata Sutarjo ketika ditemui di lokasi kejadian, Selasa (3/10/2023).
Pihaknya mengatakan sempat mengalami kendala dalam memadamkan api karena kesulitan akses. Akhirnya pihaknya harus mengolor selang pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.
"Kendala banyak sekali, banyak masyarakat yang menunjukkan jalan tapi tidak bisa dilewati oleh unit kita karena gang-gang yang sempit. Akhirnya kita harus ngolor dari sana baru ada jalan kalau lewat sini memang agak kesulitan," katanya.
Sampai berita ini ditulis upaya pemadaman kebakaran masih terus berlangsung. Pihak petugas pemadam kebakaran juga terus berusaha memadamkan api.