Rabu 18 Oct 2023 22:09 WIB

Tambahkan Doa Ini dalam Munajat Anda Agar Dikabulkan Allah SWT

Doa adalah senjata ampung orang-orang yang beriman.

Rep: Imas Damayanti / Red: Nashih Nashrullah
Berdoa. Ilustrasi. Doa adalah senjata ampung orang-orang yang beriman
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Berdoa. Ilustrasi. Doa adalah senjata ampung orang-orang yang beriman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sebagai umat Islam, penting kiranya untuk membaca doa-doa harian. Sebab doa merupakan 'senjata' bagi orang yang beriman. Dengan berdoa dalam waktu susah maupun senang, Allah SWT akan senantiasa memudahkan segala perkara yang hamba-Nya lalui.  

Dalam buku Doa Harian terbitan Pondok Pesantren Darul Hikmah Surabaya disebutkan sejumlah bacaan doa harian. Salah satunya adalah doa agar segala munajat diijabah Allah SWT. Berikut lafaznya: 

Baca Juga

اللَّهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً "Allahumma inni as-aluka ilman naafi'an wa rizqan thayyiban wa amalan mutaqabbala." 

Yang artinya, "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat dan rezeki yang baik, serta ibadah yang Engkau terima." 

Keutamaan doa

Mengenai anjuran dan juga keutamaan membaca doa-doa harian, yakni sesungguhnya dengan berdoa, Allah SWT dapat menghapuskan kesulitan, memberikan kemudahan, dan meluaskan hati orang-orang yang beriman.   

Buya H Muhammad Alfis Chaniago dalam Indeks Hadits dan Syarah yang diterbitkan oleh Pustaka Kalbu, menjelaskan, doa adalah senjatanya orang beriman. Setiap kita punya kebutuhan, maka hendaklah manusia berdoa kepada Allah SWT, mohonlah kepada Dia agar keinginan terpenuhi.

Sebanyak apa pun kebutuhan manusia, mintalah kepada Allah, niscaya Allah akan mengabulkan doa hamba-Nya. Dalam surat Al-Mu'min ayat 60, Allah SWT berfirman:

وَقَالَ رَبُّكُمُ ٱدْعُونِىٓ أَسْتَجِبْ لَكُمْ ۚ إِنَّ ٱلَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِى سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina."

Baca juga: Daftar Produk-Produk Israel yang Diserukan untuk Diboikot, Cek Listnya Berikut Ini

Buya Alfis Chaniago menjelaskan, janganlah manusia berdoa kepada selain Allah. Karena, tidak ada satu pun yang mengabulkan doa manusia selain Allah SWTT. Dalam surat Al Ahqaf ayat 5, Allah SWT berfirman:

وَمَنْ أَضَلُّ مِمَّن يَدْعُوا۟ مِن دُونِ ٱللَّهِ مَن لَّا يَسْتَجِيبُ لَهُۥٓ إِلَىٰ يَوْمِ ٱلْقِيَٰمَةِ وَهُمْ عَن دُعَآئِهِمْ غَٰفِلُونَ

"Dan siapakah yang lebih sesat daripada orang yang menyembah sembahan-sembahan selain Allah yang tiada dapat memperkenankan (doa)-nya sampai hari kiamat dan mereka lalai dari (memperhatikan) doa mereka?"  

photo
Kelompok orang-orang yang doanya segera dikabulkan Allah - (Republika)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement