Kamis 30 Nov 2023 12:52 WIB

Meski Elus Dada, Bruno Fernandes dan McTominay Masih Sabar Hadapi Dampak Buruk Onana di MU

Onana membuat dua kesalahan yang membuyarkan kemenangan MU.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Kiper Manchester United Andre Onana. Onana membuat kesalahan sehingga MU dua kali kebobolan saat melawan Galatasaray.
Foto: EPA-EFE/TOLGA BOZOGLU
Kiper Manchester United Andre Onana. Onana membuat kesalahan sehingga MU dua kali kebobolan saat melawan Galatasaray.

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Kapten Manchester United (MU) Bruno Fernandes kecewa dengan hasil yang didapat tim setelah bermain imbang 3-3 melawan Galatasaray. Fernandes pun enggan menjawab pernyataan tentang kesalahan kiper Andre Onana yang berbuah gol untuk lawan.

"Tidak ada yang perlu saya jelaskan. Kami kebobolan gol dan tak ada yang bisa dilakukan sekarang," kata Fernandes menjelaskan kepada TNT Sports dilansir Manchester Evening, Kamis (30/11/2023).

Baca Juga

Bermain di Stadion RAMS Park dini hari tadi, MU sejatinya mampu memimpin pertandingan lebih dulu. Setan Merah mencetak tiga gol berkat aksi Alejandro Garnacho, Bruno Fernandes, dan Scott McTominay.

Namun, sayang keunggulan 3-1 atas tim tuan rumah tak bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Gol kedua Hakim Ziyech dan Muhammed Kerem Akturkoglu memaksa MU pulang dengan perolehan satu poin.

Dua gol Galatasaray ke gawang MU menjadi sorotan meski laga sudah berakhir. Pasalnya, Ziyech dengan mudah mencetak gol melalui tendangan bebas dan gol kedua adalah kesalahan yang dianggap buruk dari kiper asal Kamerun itu. 

Fernandes melanjutkan, MU sejatinya bisa bermain lebih baik setelah unggul dua gol dari tuan rumah. Tetapi, dewi fortuna seakan tidak berpihak kepada pasukan Erik ten Hag, khususnya melihat aksi penjaga gawang Onana.

"Kami harus memahami bahwa dalam pertandingan seperti ini, Anda harus cerdas dan mengelola permainan dengan lebih baik," ujar pesepak bola asal Portugal.

Tampil pada ajang Liga Champions bersama tim-tim elite Benua Biru sangat lah menguras pikiran dan tenaga. Jadi, kesalahan apa pun bakal berakibat fatal.

Menurut pemain berusia 29 tahun para pemain MU harus lebih tenang dan mencoba untuk mengutamakan kepentingan tim daripada personal.

"Kami semua harus bangkit dan bertanggung jawab atas kesalahan. Kini kami melihat pertandingan selanjutnya dan apakah kami bisa lolos," kata dia.

Di sisi lain, McTominay enggan mendiskreditkan kiper Andre Onana, mengatakan bahwasanya ini merupakan kesalahan bersama.

"Kita semua adalah satu tim dan kita berada di dalamnya bersama-sama. Tidak ada individu di tim ini, kita semua akan tetap bersatu dan membuktikan bahwa kita bisa maju dan melakukannya dengan baik."

Hasil ini membuat posisi MU semakin sulit. Setan Merah tertahan di urutan keempat dengan perolehan angka empat dari lima pertandingan. Mereka akan menantang Bayern Muenchen pada matchday pemungkas Grup A.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement