Ahad 17 Dec 2023 14:28 WIB

Hizbullah Kembali Serang Situs Militer Israel di Perbatasan Lebanon

Hizbullah telah berkala lancarkan serangan ke fasilitas Israel

Rep: Kamran Dikarma / Red: Nashih Nashrullah
Israel menyerang Hizbullah di Lebanon selatan pada Selasa (17/10/2023) pagi, menurut militer Israel.
Foto: AP
Israel menyerang Hizbullah di Lebanon selatan pada Selasa (17/10/2023) pagi, menurut militer Israel.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT – Kelompok Hizbullah kembali menyerang situs militer Israel yang berada di sepanjang perbatasan selatan Lebanon. Sejak perang di Jalur Gaza pecah pada 7 Oktober 2023, Hizbullah secara berkala melancarkan serangan ke fasilitas militer Israel di daerah perbatasan. 

“(Kami) menargetkan situs militer Israel di Birket Rishe di lepas perbatasan Lebanon dengan sebuah peluru kendali,” kata Hizbullah ketika mengumumkan serangan terbarunya ke Israel, Sabtu (16/12/2023), dikutip Anadolu Agency. 

Baca Juga

Hizbullah menambahkan, target ditembak dengan akurasi penuh. Hizbullah mengklaim serangannya menyebabkan banyaknya korban di antara para tentara Israel. 

Pekan lalu, Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant mengatakan, negaranya akan mendorong kelompok Hizbullah menjauh dari perbatasan hingga melewati Sungai Litani. Dia menyebut, hal itu dapat dilakukan melalui pengaturan politik internasional atau jika perlu lewat tindakan militer.