Sabtu 17 Feb 2024 15:22 WIB

Meghan Markle Bikin Podcast Baru, Kerja Sama dengan Lemonada

Markle berperan sebagai pembawa acaranya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Friska Yolandha
Meghan Markle dilaporkan bakal menghadirkan podcast baru, bekerja sama dengan Lemonada Media.
Foto: AP Photo/Peter Dejong, File
Meghan Markle dilaporkan bakal menghadirkan podcast baru, bekerja sama dengan Lemonada Media.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meghan Markle dilaporkan bakal menghadirkan podcast baru, bekerja sama dengan Lemonada Media. Namun, nama resmi dari podcast baru milik istri Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris tersebut belum diumumkan ke publik.

Lemonada pun belum merilis detail tambahan tentang podcast baru itu, selain Markle yang berperan sebagai pembawa acaranya. Selain podcast baru, Lemonada juga akan menyiarkan "Archetypes", podcast milik Markle yang debut mengudara pada 2022.

Baca Juga

Di bawah kemitraan kreatif baru tersebut, Lemonada akan mulai menyiarkan "Archetypes" pada musim semi ini, termasuk menangani penjualan dan distribusi iklan. "Archetypes" menampilkan Markle yang berbincang dengan sejumlah pesohor dunia.

"Saat ini saya dengan bangga menyampaikan bahwa saya bergabung dengan tim brilian di Lemonada untuk melanjutkan kecintaan saya pada podcasting," ujar Markle yang bergelar Duchess of Sussex, dikutip dari laman CNN Entertainment, Sabtu (17/2/2024).

Markle menyampaikan, Lemonada Media adalah sebuah perusahaan yang didirikan oleh perempuan dan telah menyajikan serangkaian podcast yang menggugah pemikiran sekaligus menghibur. Bagi Markle, kesepakatan dengan Lemonasa menjadi cara yang luar biasa untuk memulai tahun 2024. 

Dia juga memberi alasan mengapa akan merilis ulang "Archetypes", yakni dengan tujuan agar lebih banyak orang dapat mengaksesnya. Selain itu, peluncuran podcast baru yang disebut Markle sangat dinamis kini sedang dalam pengerjaan. 

"Saya sangat ingin bisa segera membagikannya, dan saya sangat senang bisa bergabung dengan keluarga Lemonada," tuturnya. Lemonada Media adalah rumah bagi podcast "Wiser Than Me with Julia Louis-Dreyfus", "Choice Words with Samantha Bee", dan banyak lagi.

Baik Lemonada maupun Markle tidak mengungkap persyaratan keuangan dari kesepakatan itu. Juru bicara Archewell Productions, perusahaan yang dibuat Harry dan Markle untuk menaungi produksi konten, tidak memberi keterangan soal itu.

CEO dan salah satu pendiri Lemonada, Jessica Cordova Kramer, sangat senang bisa membuat karya baru bersama Markle, yang mendorong pendekatannya dalam menciptakan seni yang penting. "Bakat Meghan sebagai pembawa acara, pencipta, dan pembicara tidak ada bandingannya," kata Kramer.

Chief creative officer sekaligus salah satu pendiri Lemonada, Stephanie Wittels Wachs, menceritakan proses pengembangan podcast baru dengan Markle. "Kami terpesona oleh semangat kolaboratif dan visinya yang jelas ke depan, serta keinginan mendalamnya untuk membangun kasih sayang dan  komunitas melalui pekerjaan ini," ungkap Wachs.

Podcast "Archetypes" semula mengudara di Spotify sejak episode debut Agustus 2022 hingga episode terakhirnya di November 2022. Namun, kemitraan Harry-Meghan dengan platform tersebut telah berakhir pada Juni 2023. Saat itu, Archewell dan Spotify mengatakan kedua perusahaan telah sepakat untuk berpisah dan bangga dengan serial yang sudah dibuat bersama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement