Kamis 14 Mar 2024 13:34 WIB

Kalahkan PDIP, PKS Kuasai DPRD DKI Jakarta dengan 18 Kursi

PKS menyegel kursi ketua DPRD DKI menggantikan PDIP yang kursinya turun drastis.

Rep: Bayu Adji Prihammanda/ Red: Erik Purnama Putra
Bendera PKS berkibar di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Foto: Republika
Bendera PKS berkibar di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dipastikan menjadi pemenang pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 di Provinsi DKI Jakarta. Berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta Tahun 33 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilu Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024, PKS meraih 1.012.028 suara.

Perolehan suara PKS itu merupakan yang tertinggi mengalahkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di urutan kedua dengan 850.174 suara. Padahal, PDIP menjadi partai dengan suara dan kursi tertinggi pada Pileg 2019.

Baca: Andi Arief Bocorkan Rekapitulasi Internal Demokrat, PPP dan PSI Berpeluang tak Lolos

Sementara itu, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) di urutan ketiga dengan 728.297 suara. Berdasarkan penghitungan raihan suara per daerah pemilihan (dapil) menggunakan metode Sainte Lague, PKS menjadi partai terbanyak yang menguasai kursi DPRD Provinsi DKI Jakarta.

Dari total 106 kursi yang diperebutkan di 10 dapil, PKS berhasil meraih 18 kursi. Sementara itu, PDIP meraih 16 kursi atau turun sembilan kursi dan Gerindra 14 kursi atau turun lima kursi.

Pada Pileg 2019, PDIP sebagai pemuncak mendapatkan 25 kursi, diikuti Gerindra dengan 19 kursi. Adapun PKS lima tahun lalu hanya mendapatkan 16 kursi. Kini, turunnya kursi PDIP diikuti kenaikan PKS hingga menjadi juara di Ibu Kota.

Baca: Prabowo Kalahkan Anies di Jakarta, Berikut Perincian Angkanya

Setelahnya, Partai Nasdem meraih 11 kursi, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Golongan Karya (Golkar), dan Partai Amanat Nasional (PAN) masing-masing mendapat 10 kursi.

Berikutnya, Partai Demokrat dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) masing-masing meraih delapan kursi. Sedangkan Partai Perindo dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) meraih satu kursi.

Baca: Ternyata Aturan PPN Jadi 12 Persen Disahkan Wakil Ketua DPR Cak Imin

Dengan perolehan itu, PKS menyegel kursi ketua DPRD DKI 2024-2029. Adapun kursi wakil ketua DPRD DKI akan diduduki oleh anggota Fraksi PDIP, Gerindra, dan Nasdem. Satu kursi berikutnya diperebutkan PKB, Golkar, dan PAN.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement