REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kerap kali imam tarawih membaca surat Al-A'la pada rakaat pertama sholat witir usai membaca surah Al-Fatihah.
Dilanjutkan pada rakaat kedua membaca surat Al-Kaafirun dan pada rakaat ketiga yakni Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Nas. Mengapa surat-surat tersebut selalu dibaca ketika sholat witir?
Ahli tafsir Alquran, Prof Quraish Shihab dalam bukunya Menjawab 1001 Soal Keislaman yang Patut Anda Ketahui menjelaskan mengenai bacaan-bacaan setelah Al-Fatihah pada sholat witir terjadi perbedaan pendapat.
Namun menurut Prof Quraish yang perlu dipahami terlebih dahulu dalam ibadah adalah melaksanakan ibadah harus sesuai dengan tuntunan Nabi SAW.
Sebagai orang awam maka sepatutnya mengikuti apa yang dikatakan ulama selama sumbernya jelas. Mengikuti anjuran ulama, menurut Prof Qurasih ibarat seseorang yang sedang sakit dan harus mengikuti petunjuk dokter ketika berobat. Rasulullah Saw bersabda:
صلوا كما رأيتموني أصلي
"Sholatlah sebagaimana kalian melihat aku sholat."
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook