Jumat 10 May 2024 16:23 WIB

Ada Kabar Kurang Sedap Bagi Suporter Persib dan Bali United

Bali United dan Persib akan bertemu di Championship Series.

Red: Gilang Akbar Prambadi
Pesepak bola Persib Bandung David Da Silva berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/4/2024). Persib Bandung berhasil mengalahkan pemuncak klasemen sementara Borneo FC dengan skor akhir 2-1. Gol Persib dicetak David da Silva di menit ke-21 dan Ciro Alves menit ke-71. Satu gol Borneo FC dicetak Rizky Dwi Febrianto di menit ke-90.
Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Pesepak bola Persib Bandung David Da Silva berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/4/2024). Persib Bandung berhasil mengalahkan pemuncak klasemen sementara Borneo FC dengan skor akhir 2-1. Gol Persib dicetak David da Silva di menit ke-21 dan Ciro Alves menit ke-71. Satu gol Borneo FC dicetak Rizky Dwi Febrianto di menit ke-90.

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Laga Bali United melawan Persib Bandung yang dijadwalkan pada Selasa (14/5/2024) pindah lokasi dari Stadion Kapten I Wayan Dipta ke Bali United Training Center di Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, dan dilaksanakan tanpa penonton.

"Kami tetap berusaha untuk dapat bermain di tanah Pulau Bali dan diperbolehkan menggunakan training center kami walau tanpa penonton," Chief Executive Officer (CEO) Bali United FC Yabes Tanuri di Gianyar, Bali, Jumat (10/5/2024). 

Baca Juga

Pemindahan lokasi pertandingan itu karena Stadion Kapten I Wayan Dipta masih menjadi tempat utama pelaksanaan Piala Asia Putri U17 yang berlangsung pada 6-19 Mei 2024.

Pihaknya sudah berusaha untuk meminta pengecualian dari AFC untuk bisa melakukan pertandingan di Stadion Dipta.