REPUBLIKA.CO.ID,BOYOLALI–Seorang jamaah haji atas nama Basirun Mangsuri asal kloter 14 Banjarnegara meninggal dunia di di Madinah tepatnya di RS Al Haram Madinah.
Hal tersebut diungkapkan oleh Humas Embarkasi Solo Gentur Rachma Indriadi, Kamis (16/5/2024). Di mana almarhumah wafat di usia ke 68 pada Kamis (16/5/2024) pukul 10:42 WAS.
"Ada 1 jemaah haji wafat di Madinah," kata Gentur, Sabtu (18/5/2024).
Di sisi lain, Gentur mengatakan ada 3 jamaah haji sakit di Embarkasi Solo. Mereka dirawat di RS Pandan Arang Boyolali, dan Di RS. Moewardi 1 jemaah.
"Untuk yang tertunda dan kembali ke daerah ada tujuh jemaah," katanya.
Di sisi lain, Gentur mengatakan sudah ada 21 kloter yang diberangkatkan ke tanah suci. Sedangkan jamaah yang telah tiba di Embarkasi Solo ada 9.012.
"Adapun jamaah haji yang sudah diterbangkan menuju tanah suci sebanyak 21 kloter, dengan jumlah 7,560 jemaah. Jumlah jamaah haji yang sudah masuk Asrama Haji Donohudan sebanyak 25 kloter, dengan jumlah 9,012 jamaah," katanya.
Selain itu, Gentur juga mengatakan hari ini akan ada 4 kloter yang tiba di Embarkasi Solo. Ia mengatakan ada kloter 26-29 yang datang dari kabupaten Brebes dan Tegal yang akan tiba di Embarkasi Solo.
Sedangkan untuk jadwal keberangkatan jamaah haji ke tanah suci pada Sabtu (18/5/2024) ada 4 kloter. Keempat kloter tersebut berasal dari kabupaten Cilacap dan kabupaten Brebes.