Ahad 02 Jun 2024 16:39 WIB

Polres Indramayu Pastikan Keberangkatan Calhaj Kloter 22 Aman dan Lancar

Total calon jamaah haji yang berangkat sebanyak 432 orang

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Petugas Polres Indramayu memberikan pengamanan dan pelayanan kepada calhaj kloter 22 Kabupaten Cirebon, di Asrama Haji Indramayu, Ahad (2/6/2024).
Foto: Dok Humas Polres Indramayu
Petugas Polres Indramayu memberikan pengamanan dan pelayanan kepada calhaj kloter 22 Kabupaten Cirebon, di Asrama Haji Indramayu, Ahad (2/6/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU---- Polres Indramayu jajaran Polda Jabar kembali melaksanakan pengamanan keberangkatan calon jamaah haji (calhaj) di Asrama Haji Kabupaten Indramayu, Ahad (2/6/2024). Kali ini, calhaj yang diberangkatkan adalah rombongan Kloter 22 Kabupaten Cirebon.

Calon jamaah haji Kloter 22 Kabupaten Cirebon berangkat dari Asrama Haji Kabupaten Indramayu menuju Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Kabupaten Majalengka. Total calon jamaah haji yang berangkat sebanyak 432 orang, terdiri dari 187 laki-laki dan 245 perempuan.

Baca Juga

Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata, menyatakan, pengamanan itu dilakukan untuk memastikan keberangkatan calhaj berjalan lancar dan aman. ‘’Kami melaksanakan pengamanan keberangkatan calon jamaah haji untuk memastikan semua proses berjalan dengan aman dan tertib. Kami ingin memastikan para calon jamaah haji dapat berangkat dengan nyaman dan aman menuju Bandara Kertajati,’’ kata Junata.

Polres Indramayu menempatkan personil di berbagai titik strategis, baik di sekitar Asrama Haji maupun di rute yang akan dilewati menuju Bandara BIJB Kertajati. Pengamanan itu melibatkan berbagai unit kepolisian untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keamanan para calon jamaah haji.

‘’Kami mengimbau kepada keluarga yang mengantar untuk mengikuti arahan petugas demi kelancaran proses keberangkatan. Kami juga berterima kasih atas kerja sama semua pihak yang terlibat dalam pengamanan ini,’’ kata Junata.

Dengan pengamanan yang ketat, keberangkatan calon jamaah haji dari Kloter 22 Kabupaten Cirebon dapat berjalan dengan aman dan lancar. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement