Ahad 16 Jun 2024 08:35 WIB

Ini Alasan Liga Akbar Baru Mencabut BAP Sekarang: Inisiatif Sendiri, Ingin Kebenaran

Liga mencabut BAP karena ingin membuka kasus yang sebenarnya

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Liga Akbar (tengah) saksi kasus Vina Cirebon, yang mencabut BAP yang ditandatanganinya pada 2016. Liga Akbar didampingi kuasa hukumnya saat ditemui di Cirebon, Jumat (14/6/2024) malam.
Foto: Dok Republika
Liga Akbar (tengah) saksi kasus Vina Cirebon, yang mencabut BAP yang ditandatanganinya pada 2016. Liga Akbar didampingi kuasa hukumnya saat ditemui di Cirebon, Jumat (14/6/2024) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON---Penanganan kasus pembunuhan Vina dan Muhammad Rizky atau Eky sejak 2016 hingga sekarang, masih belum tuntas. Dugaan rekayasa berita acara pemeriksaan (BAP) maupun dugaan salah tangkap pun menyeruak di tengah viralnya kembali kasus tersebut.

Salah satu saksi kasus Vina – Eky, Liga Akbar, baru-baru ini bahkan mencabut BAP yang telah ditandatanganinya pada 2016 silam. Dia menyatakan, keterangan dalam BAP itu berbeda dengan fakta yang dialaminya.

Baca Juga

Liga mencabut BAP itu pada 4 Juni 2024, di Polda Jabar. Dia mengakui baru mencabut BAP sekarang karena tidak memahami persoalan hukum. Apalagi, saat dulu menjalani pemeriksaan dan diminta menandatangani BAP, dirinya tidak didampingi oleh penasehat hukum.

‘’Awalnya saya gak ngerti kalau BAP bisa dicabut. Kalau saya ngerti dari dulu, dan ada pendampingan kuasa hukum, sebenarnya saya mau cabut dari dulu. Memang saya gak ngerti hukum awalnya,’’ ujar Liga, didampingi kuasa hukumnya, Yudia Alamsyach, kepada wartawan di Cirebon, Jumat (15/6/2024) malam.

Liga pun mengaku pencabutan BAP 2016 merupakan inisiatifnya sendiri. Dia menyatakan, tidak mendapat tekanan atau teror dari siapapun.‘’Inisiatif sendiri. Ingin kebenaran saja,’’ katanya.

Menurutnya, keinginannya untuk mencabut BAP karena ingin membuka kasus itu yang sebenarnya. Dia mengatakan, tidak berada di lokasi kejadian dan tidak menyebutkan adanya pelemparan batu dan pengejaran terhadap korban.

Meski Liga sempat bersama-sama dengan Eky dan Vina di warung depan SMAN 4 Kota Cirebon, namun hal itu hanya sampai selepas Magrib. Setelah itu, Eky dan Vina pamit karena ingin mengikuti rapat kelompok motor XTC yang diikuti oleh Eky.

Sedangkan Liga, tetap nongkrong di warung depan SMAN 4 bersama tiga orang temannya. Mereka berada di situ sampai pukul 12 malam hingga akhirnya dirinya mendapat kabar bahwa Eky meninggal dunia.

Di hadapan penyidik yang memeriksanya pascakejadian itu, Liga pun sudah menyampaikan tidak mengetahui peristiwa itu karena tidak berada di lokasi kejadian. Karenanya, dia mengaku kaget saat membaca BAP, yang ternyata berbeda dengan keterangan yang disampaikannya.

‘’Saya sempat baca BAP. Ya seperti itu, dikatakan ada pelemparan batu, pengejaran. Terus (penyidik tanya) siapa yang saya lihat? Saya bilang gak tahu. Saya ngotot bilang gak tahu,’’ kata Liga.

Kini, Liga sudah resmi mencabut BAP yang ditandatanganinya dengan terpaksa pada 2016. Selain ingin menyampaikan kebenaran, dia juga merasa bersalah karena menandatangani BAP yang tidak sesuai fakta. ‘’Pastinya, merasa bersalah,’’ kata Liga.

Liga pun merasa kasihan dengan almarhum Eky dan almarhumah Vina. Begitu juga pada keluarga mereka. Saat ditanyakan mengenai para terpidana yang telah dijatuhi hukuman dalam kasus pembunuhan Vina-Eky, Liga mengaku tidak mengenalnya. Begitu pula dengan Pegi Setiawan, yang belum lama ini ditetapkan sebagai tersangka, dia juga mengaku tidak kenal. ‘’Sama sekali gak kenal,’’ kata Liga.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement