Selasa 18 Jun 2024 18:03 WIB

Masjid Raya Baiturrahim Jayapura Juga Bagikan Kurban kepada Warga Non-Muslim Sekitar

Warga yang bermukim di sekitar Masjid Raya Baiturrahim menyampaikan terima kasih.

Masjid Baiturrahim Jayapura, Papua.
Foto: ANTARA/Indrayadi TH
Masjid Baiturrahim Jayapura, Papua.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Ketua Pengurus Masjid Raya Baiturrahim Jayapura H Abdul Kahar Yelipele mengatakan hewan kurban yang diterima pengurus Masjid Raya Baiturrahim Jayapura diberikan kepada warga non Muslim yang bermukim di sekitar masjid. Daging sapi kurban yang diterima Masjid Raya Baiturrahim itu juga diberikan ke warga non Muslim terutama yang bermukim di sekitar Masjid Raya Baiturrahim.

"Ini sudah menjadi tradisi yang dilaksanakan setiap tahun dan menjadi wujud kerukunan hidup antarumat beragama," kata Kahar Yelipele di Jayapura, Selasa (18/6/2024).

Baca Juga

Saat ini Masjid Raya Baiturrahim Jayapura menerima 15 ekor sapi untuk disembelih dan dibagikan ke masyarakat. "Mudah-mudahan baik yang memberi maupun penerima mendapat barokahNya," kata Kahar Yelipele seraya menambahkan penyembelihan sapi kurban dilakukan dua hari yakni Senin (17/6/2024) setelah Shalat Idul Adha dan Selasa (18/6/2024).

Herman, warga yang bermukim di sekitar Masjid Raya Baiturrahim menyampaikan terima kasih atas bingkisan berisi daging sapi kurban. "Terimakasih atas bingkisan dan daging tersebut akan langsung dimasak untuk kami makan sekeluarga," kata Herman yang bermukim di Klofkam, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement