Ahad 28 Jul 2024 21:30 WIB

MyUBSI Parent, Aplikasi Keren Andalan Orang Tua Pantau Akademis Anak

MyUBSI Parent mudahkan orang tua memantau perkembangan akademik mahasiswa.

Red: Friska Yolandha
Universitas BSI memiliki aplikasi MyUBSI Parent, yang dirancang khusus untuk orang tua mahasiswa agar dapat mengakses konten sistem informasi akademik secara mobile.
Foto: Dok Republika
Universitas BSI memiliki aplikasi MyUBSI Parent, yang dirancang khusus untuk orang tua mahasiswa agar dapat mengakses konten sistem informasi akademik secara mobile.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepedulian orang tua terhadap perkembangan akademis anak merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam pendidikan. Memantau aktivitas dan prestasi akademik anak tidak hanya membantu mereka tetap berada di jalur yang benar, tetapi juga memberikan dorongan dan motivasi yang dibutuhkan untuk meraih hasil yang lebih baik.

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) terus berinovasi dalam memanfaatkan teknologi digital untuk mendukung proses pendidikan. Sebagai kampus digital kreatif, Universitas BSI memiliki aplikasi MyUBSI Parent, yang dirancang khusus untuk orang tua mahasiswa agar dapat mengakses konten sistem informasi akademik secara mobile.

Baca Juga

Prof Dr Ir Mochamad Wahyudi, selaku Rektor Universitas BSI, menjelaskan bahwa aplikasi MyUBSI Parent merupakan hasil karya Biro Teknologi Informasi (BTI) Universitas BSI. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur yang memudahkan orang tua dalam memantau perkembangan akademik anak mereka. 

Fitur-fitur tersebut meliputi pemberitahuan terbaru mengenai pengumuman akademik, akses untuk membaca pengumuman akademik, serta informasi jadwal kuliah beserta notifikasi sebelum jadwal dimulai.