Ahad 11 Aug 2024 08:54 WIB

KUI Universitas BSI Ikuti Bimtek Pelaporan Dokumen APR dan PRF IISMA 2024

KUI memfasilitasi mahasiswa mencapai prestasi akademik selama IISMA di luar negeri.

Red: Gita Amanda
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai perguruan tinggi yang mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) melalui Kantor Urusan Internasional (KUI), Universitas BSI mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaporan Dokumen Academic Progress Report (APR) dan Progress Report Form (PRF) program IISMA 2024.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai perguruan tinggi yang mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) melalui Kantor Urusan Internasional (KUI), Universitas BSI mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaporan Dokumen Academic Progress Report (APR) dan Progress Report Form (PRF) program IISMA 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai perguruan tinggi yang mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) melalui Kantor Urusan Internasional (KUI), Universitas BSI mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaporan Dokumen Academic Progress Report (APR) dan Progress Report Form (PRF) program IISMA 2024. Kegiatan ini dilakukan secara online, pada Rabu, 24 Juli 2024.

Peserta yang hadir dalam kegiatan Bimtek Pelaporan Dokumen APR dan PRF IISMA 2024 termasuk para kepala Kantor Urusan Internasional dari masing-masing kampus di Indonesia, termasuk Kepala KUI Universitas BSI, Jimmi.

Baca Juga

Andi Rahadiyan Wijaya, selaku Manager Bidang Umum dan Administrasi IISMA 2024, menyampaikan bahwa tujuan dari Bimbingan Teknis Pelaporan Dokumen APR dan PRF IISMA 2024 adalah agar KUI dapat memonitor, mengevaluasi, serta memberikan komentar terkait laporan para awardee baik dari bidang akademik dan non-akademik selama mereka kuliah di luar negeri.

"Kami berharap melalui Bimtek ini, para awardee IISMA 2024 menjadi lebih tertib dalam proses penyampaian laporan APR dan PRF. Seluruh laporan APR dan PRF dari Awardee IISMA 2024 nantinya akan diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI)," ujar Andi dalam rilis yang diterima, Ahad (11/8/2024).