Selasa 13 Aug 2024 14:43 WIB

Dinas KUKM Jabar Buat Ruang Kreatif untuk Tempat UMKM Berbagi Ilmu

Di ruang kreatif untuk UMKM ini banyak fasilitas yang bisa dikembangkan

Red: Arie Lukihardianti
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Barat, Taufik Garsadi, saat meresmikan tempat kreatif bagi UKM, di Kantor DISKUKM Jalan Soekarno Hatta, Selasa (13/8/2024).
Foto: Arie Lukihardianti/Republika
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Barat, Taufik Garsadi, saat meresmikan tempat kreatif bagi UKM, di Kantor DISKUKM Jalan Soekarno Hatta, Selasa (13/8/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Untuk merayakan hari usaha mikro kecil menengah (UMKM) Nasional 2024 ini, Dinas Koperasi dan UKM (DISKUKM) Provinsi Jawa Barat (Jabar) membuka tempat kreatif bagi UKM, di Kantor DISKUKM Jalan Soekarno Hatta, Selasa (13/8/2024).

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Barat, Taufik Garsadi, ruang kreatif untuk UMKM ini dibuat agar dapat digunakan untuk semua UKM, Jadi, mereka bisa saling bersosialisasi, menambah ilmu, hingga memanfaatkan fasilitas bimbingan DISKUKM Provinsi Jawa Barat dan seluruh partner yang terlibat.

Baca Juga

"Kenapa harus ada ruang publik, agar ada standar karena disini ada informasi bagaimana legalitas, foto produk termasuk konsultan jadi UMKM terbantu untuk akses pasar. Bahkan, ada fasilitasi untuk keuangan. Di sini ada perbankan, Bank Indonesia dan lembaga lainnya," ujar Taufik kepada wartawan.

Taufik menjelasakan, di ruang kreatif untuk UMKM ini banyak fasilitas yang bisa dikembangkan dan dikolaborasikan untuk melengkapi pelayanan ke UMKM. Di antaranya, ada website dengan aplikasi, ada sistem pengawasan koperasi digital dan lainnya.