Rabu 20 Jul 2022 21:30 WIB

Umumkan Penambahan Limit Joint Financing, Bank DBS Tambahkan Pendanaan pada Kredivo Jadi Rp2 T

CEO Kredivo Indonesia, Umang Rustagi mengatakan industri kredit digital, termasuk paylater terus memperlihatkan pertumbuhan positif.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Kredivo, platform kredit digital untuk konsumen retail di Indonesia, dan PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) meningkatkan limit joint financing menjadi Rp2 triliun. (Nuzulia Nur Rahma)
Foto: Warta ekonomi
Kredivo, platform kredit digital untuk konsumen retail di Indonesia, dan PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) meningkatkan limit joint financing menjadi Rp2 triliun. (Nuzulia Nur Rahma)

Kredivo, platform kredit digital untuk konsumen retail di Indonesia, dan PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) meningkatkan limit joint financing menjadi Rp2 triliun.

Dalam pengumumannya di Jakarta, Rabu (20/7/2022), peningkatan limit joint financing tersebut mempertegas komitmen jangka panjang kedua belah pihak untuk berkolaborasi dalam memberikan akses kredit yang inklusif melalui platform kredit digital bagi seluruh masyarakat Indonesia. 

CEO Kredivo Indonesia, Umang Rustagi mengatakan industri kredit digital, termasuk paylater terus memperlihatkan pertumbuhan positif. Laporan Perilaku Konsumen E-commerce Indonesia yang diluncurkan Kredivo dan Katadata Insight Center tahun 2022, menunjukkan bahwa paylater mengalami pertumbuhan dari sisi penggunaan 38%, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yaitu sebesar 28%.

Baca Juga: Tingkatkan Akses Keuangan dan Edukasi Kesehatan, Kredivo Bersama 1000 Days Fund Lakukan Kolaborasi

"Selain itu, adanya peningkatan persentase konsumen yang menggunakan paylater lebih dari satu kali sebulan di tahun lalu dari 23% menjadi 27% di tahun ini. Hal ini menjadi sinyal baik akan potensi Paylater yang diharapkan dapat menjadi katalisator pertumbuhan ekonomi digital yang lebih inklusif di Indonesia," katanya.

Consumer Banking Director, Bank DBS Indonesia, Rudy Tandjung mengatakan, seiring dengan perkembangan pasar, Bank DBS Indonesia juga berkomitmen untuk turut berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan akses dan penyaluran kredit inklusif di Indonesia melalui skema kerja sama joint financing dengan Kredivo.

"Dalam dua tahun terakhir ini, kami melihat dampak signifikan dalam percepatan penyaluran kredit di sektor ritel melalui Kredivo, sehingga Bank DBS Indonesia meningkatkan limit joint financing ke Kredivo menjadi Rp2 triliun," ujarnya.

Lebih lanjut lagi, mengingat kesamaan visi kedua pihak dalam menghadirkan akses keuangan yang inovatif melalui teknologi, Rudy mengatakan melihat masih banyak kesempatan strategis untuk memperkuat kolaborasi bersama Kredivo yang selaras dengan cetak biru Sistem Pembayaran Indonesia (SPI) 2025 Bank Indonesia untuk pengembangan open banking melalui interlink antara digibank by DBS dan fintech melalui Standar Open API.

Umang Rustagi menegaskan, penambahan limit joint financing ini juga menjadi validasi akan potensi industri fintech dalam membuka akses kredit digital secara lebih cepat, mudah, dan terjangkau.

"Kerja sama yang terjalin dengan Bank DBS Indonesia ini juga memungkinkan kami untuk terus menghadirkan layanan kredit bagi lebih dari 5 juta pengguna kami, dan akan terus bertumbuh hingga puluhan juta pengguna dalam beberapa tahun ke depan. Melalui kerja sama yang solid dengan pihak perbankan seperti Bank DBS Indonesia, kami optimistis bahwa kedepannya akses layanan keuangan digital di Indonesia akan semakin inklusif dan dapat dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat," imbuhnya.

Untuk diketahui, kedua perusahaan sudah menjalin kerja sama sejak tahun 2020, Bank DBS Indonesia telah dua tahun berturut-turut melakukan peningkatan limit joint financing kepada Kredivo. Sebelumnya, pada tahun 2020 Bank DBS Indonesia pertama kali menyalurkan pendanaan sebesar Rp500 miliar, dan telah melakukan peningkatan limit joint financing pada tahun 2021 menjadi Rp1 triliun.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement