Kamis 12 Sep 2024 07:18 WIB

Tafsir Munculnya Dukhan Saat Kiamat, dari Perang Nuklir Hingga Hantaman Meteor

Menurut Ibnu Katsir, hantaman meteor membuat kabut dan meningkatkan suhu bumi.

Red: A.Syalaby Ichsan
Ilustrasi Kiamat.
Foto: Freepik
Ilustrasi Kiamat.

REPUBLIKA.CO.ID, Salah satu tanda di antara tanda besar Hari Kiamat adalah munculnya ad-dukhan (asap). Pencantuman ad-Dukhan sebagai nama surat ke-44 dalam Alquran mengindikasikan seriusnya ancaman ini akan datang pada umat Nabi Muhammad SAW. Sebagaimana disebutkan dalam Alquran, "Maka tunggulah hari ketika langit membawa asap yang nyata, yang meliputi manusia. Inilah azab yang pedih." (QS ad-Dukhan [44]: 10-11).

Imam Thabrani menyebutkan, peringatan Rasulullah SAW tentang ad-Dukhan tersebut bersanding dengan bahaya Dabbah (binatang melata yang keluar dari perut bumi dan memangsa manusia) dan Dajjal. Tanda-tanda ini merupakan tanda besar Hari Kiamat.

Baca Juga

Hal ini termaktub dalam sabda Beliau SAW, "Sungguh Rabb-Mu telah memperingatkanmu akan tiga hal, ad dukhan (asap) yang akan mengakibatkan orang Mukmin demam dan orang kafir melepuh sehingga keluar asap dari telinganya. Kedua adalah Dabbah, dan ketiga adalah Dajjal." (HR Thabrani).

Penyebutan hadis secara urut ini mengindikasikan tahapan-tahapan dari tiga tanda-tanda kiamat kubra (besar) tersebut. Diawali dengan dukhan, kemudian Dabbah, selanjutnya Dajjal.