Sabtu 14 Dec 2024 06:00 WIB

Penyelenggaran Haji 2025, Menag: Nggak Boleh Ada Penyimpangan

Menag harap penyelenggaraan haji 2025 menjadi yang terbaik.

Rep: Muhyiddin/ Red: Muhammad Hafil
Rukun Haji (ilustrasi)
Foto: republika
Rukun Haji (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Indonesia mulai mulai mempersiapkan penyelenggaraan ibadah haji 2025. Menteri Agama RI, Prof KH Nasaruddin Umar berpesan Kepada  seluruh komunitas haji menguatkan tekad untuk menyukseskan pelaksanaan haji tahun mendatang. 

"Saya ingin menyampaikan kepada rekan-rekan komunitas pelaksana haji, apapun mereknya KBIH, BPKH, BPH, Kementerian Agama, Dirjen Haji, mari kita menguatkan tekad untuk mensukseskan haji tahun ini," ujar Prof Nasar saat diwawancara usai menghadiri acara "BPKH Annual Meeting and Banking Award 2024" di Hotel Sheraton Gandaria City, Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2024).

Baca Juga

Dia pun mengajak kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan haji untuk menjadikan penyelenggaraan ibadah haji yang terbaik. 

"Pokoknya haji Indonesia tahun ini kita buat yang terbaik," ucap Prof Nasar. 

Dia juga berpesan kepada seluruh komunitas haji di Indonesia agar tidak melakukan penyimpangan dalam penyelenggaran rukun Islam yang kelima ini. 

"Di samping yang terbaik juga harus bersih. Karena ini adalah urusan suci, makanya juga harus suci pelaksanaannya. Enggak boleh ada penyimpangan-penyimpangan. Karena ini kan urusan Allah," kata dia. 

Dalam acara ini, BPKH memberikan penghargaan kepada sejumlah Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPS BPIH). Bank syariah ini dinilai telah memberikan layanan terbaik dalam menerima setoran biaya haji dari calon jamaah haji Indonesia. 

"Kami mengucapkan selamat kepada BPKH atas acara ini.  Semoga ini menjadi momentum yang paling bagus untuk melakukan sesuatu yang terbaik, untuk kebantuan warga bangsa kita," jelas Prof Nasar. 

Dia menambahkan, daftar tunggu jamaah haji Indonesia saat ini sangat panjang. Selain itu, jamaah haji yang berangkat haji juga banyak yang lanjut usia (Lansia). 

Karena itu, Prof Nasar juga berpesan agar memberikan pelayanan yang terbaik kepada jamaah lansia.

"Orang tua itu gampang tersinggung. Makanya kita jangan sampai nanti melakukan pendekatan-pendekatan yang kurang pas. Hargailah orang tua dan jangan mempermainkan mereka," kata Prof Nasar. 

Sementara itu, Kepala BPKH, Fadlul Imansyah melaporkan kepada Menag bahwa acara Annual Meeting and Banking Award 2024 merupakan rangkaian acara yang dilakukan setiap akhir tahun sebagai dari satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan beberapa kegiatan sebelumnya.

Sebelumnya, kata dia, pihaknya telah menggelar rapat kerja untuk mengevaluasi kerja tahun 2024 dan menyusun rencana strategis pada 2025. Selain itu, pihaknya juga telah menggelar acara Milad BPKH ke-7. 

"Dan pagi tadi kita melakukan pembukaan Haji Expo yang ada di Mall Gandaria City ini dan Alhamdulillah juga dihadiri oleh Wakil Kepala BP Haji. Dan malam ini adalah rangkaian keempat seperti yang kami sampaikan tadi," kata Fadlul.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement