Selasa 31 Dec 2024 21:35 WIB

Anies dan Ahok Bertemu di Balai Kota Jakarta, Menag: Ini Luar Biasa

Para mantan gubernur Jakarta hadir dalam acara Bentang Harapan JAKasa.

Rep: Bayu Adji Prihammanda/ Red: Israr Itah
Dua mantan gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Anies Baswedan, untuk pertama kali tampil kembali bersama di Balai Kota Jakarta, Selasa (31/12/2024).
Foto: Bayu Adji Prihammanda/Republika
Dua mantan gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Anies Baswedan, untuk pertama kali tampil kembali bersama di Balai Kota Jakarta, Selasa (31/12/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta berhasil mengumpulkan sejumlah mantan Gubernur Jakarta sejak era Sutiyoso di Balai Kota Jakarta pada pengujung tahun dalam acara Bentang Harapan JAKasa, Selasa (31/12/2024). Salah satu momen menarik dalam kegiatan itu adalah bertemunya kembali Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dengan Anies Baswedan setelah sekian lama.

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengapresiasi Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi yang berhasil mengumpulkan para mantan gubernur di Balai Kota. Menurut dia, Teguh telah berhasil menjadikan Jakarta sebagai miniatur Indonesia.

Baca Juga

"Ya, kita terima kasih kepada Pak Pj Gubernur, menjadikan Jakarta ini seperti Indonesia kecil, menghimpun yang berserakan, menyatukan yang berbeda, dan bahkan mensolidkan yang pernah berserakan," kata dia di Balai Kota Jakarta, Selasa sore.

Menurut dia, berkumpulnya para mantan Gubernur Jakarta merupakan hal yang luar biasa. Ia menilai, hal itu akan menjadi modal untuk Jakarta untuk menghadapi Tahun Baru 2025.

"Ini luar biasa ya, luar biasa, ini adalah awal sebuah tahun yang akan kita arungi nanti dengan penuh optimisme. Karena bayangkan ini, konfigurasi Indonesia hadir di tempat ini, ya dari ujung ke ujung menjadi satu di dalam halaman DKI Jakarta ini," ujar dia.

Ia berharap, Jakarta akan selalu menjadi miniatur Indonesia. Dengan begitu, Jakarta dapat menjadi contoh bagi daerah lain.

"Kita berdoa ini adalah miniatur Indonesia yang akan menjanjikan harapan masa depan," kata Nasaruddin.

Diketahui, para mantan Gubernur Jakarta hadir ke Balai Kota Jakarta untuk mengikuti Bentang Harapan JAKasa dalam rangka menyongsong lima abad Kota Jakarta. Dalam kegiatan itu, para mantan gubernur menuliskan harapannya untuk Jakarta dalam kain putih sepanjang 80 meter di Balai Kota.

Berdasarkan pantauan Republika, mantan gubernur yang hadir adalah Sutiyoso, Fauzi Bowo, Ahok, Sumarsono, Djarot Syaiful Hidayat, hingga Anies. Tak hanya itu, mantan Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria juga ikut hadir dalam kegiatan itu.

Selain mantan kepala daerah, kegiatan itu juga dihadiri calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta pemenang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024, Pramono Anung-Rano Karno. Cawagub Jakarta Suswono dan Kun Wardana juga ikut hadir dalam kegiatan itu.

Namun terdapat beberapa nama mantan gubernur yang absen dalam kegiatan itu, seperti Joko Widodo atau Jokowi dan Heru Budi Hartono. Selain itu, cagub Jakarta Ridwan Kamil dan Dharma Pongrekun juga tak terlihat dalam kegiatan yang digelar pada Selasa sore tersebut.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement