Selasa 27 May 2025 00:46 WIB

Prudential Syariah Peroleh Penghargaan Best Performance Islamic Insurance di ASR 2025 

Penghargaan ini jadi inspirasi untuk mengembangkan industri asuransi syariah.

Rep: Eva Rianti/ Red: Gita Amanda
Para pemenang ASR 2025 berfoto bersama.
Foto: Dok Republika
Para pemenang ASR 2025 berfoto bersama.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Prudential Sharia Life Assurance menyabet penghargaan Best Performance Islamic Insurance Award dalam Anugerah Syariah Republika (ASR) 2025. ASR merupakan agenda rutin yang digelar Republika bersama dengan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS). 

“Terima kasih Republika atas penghargaan ini, ini menjadi inspirasi bagi masyarakat tentang asuransi syariah,” kata Chief Customer and Marketing Officer Prudential Syariah Vivin Arbianti Gautama dalam agenda ASR 2025 di Hotel Le Meridien, Jakarta, Senin (26/5/2025). 

Baca Juga

Vivin mengatakan sangat bersyukur atas penghargaan tersebut, dan berharap pihaknya dapat terus berkontribusi dalam industri asuransi syariah. Ia mengaku akan terus konsisten dalam berinovasi menyediakan produk-produk asuransi syariah yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Vivin berharap prospek asuransi syariah di Indonesia dapat terus tumbuh, seiring dengan upaya berbagai stakeholder dalam mengembangkannya. Ia menyebut, ke depannya industri asuransi syariah diprediksi akan terus cerah. 

“Prospek asuransi syariah sangat-sangat cerah. Syariah ini kan prinsipnya tolong-menolong, sehingga dengan prinsip tolong-menolong ini akan semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap produk industri syariah,” tutur dia. 

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh nasional seperti KH Ma’ruf Amin, Wakil Presiden ke-13 RI yang dihormati sebagai Bapak Ekonomi Syariah Indonesia. Hadir pula Menteri BUMN Erick Thohir, Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya, pimpinan industri keuangan syariah serta beberapa gubernur dan perwakilan daerah.

Indonesia Sharia forum 2025 juga didukung oleh Pupuk Indonesia, Nano Bank Syariah, Prudential Syariah, BCA Syariah, BPKH, Bank Syariah Indonesia (BSI), BTN Syariah, BTPN Syariah, Rumah Zakat, Allianz, Paragon Corp, BPRS HIK, BPRS Artha Madani, Pemprov Sumbar, BRI dan Telkomsel.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَقَالَ الَّذِى اشْتَرٰىهُ مِنْ مِّصْرَ لِامْرَاَتِهٖٓ اَكْرِمِيْ مَثْوٰىهُ عَسٰىٓ اَنْ يَّنْفَعَنَآ اَوْ نَتَّخِذَهٗ وَلَدًا ۗوَكَذٰلِكَ مَكَّنَّا لِيُوْسُفَ فِى الْاَرْضِۖ وَلِنُعَلِّمَهٗ مِنْ تَأْوِيْلِ الْاَحَادِيْثِۗ وَاللّٰهُ غَالِبٌ عَلٰٓى اَمْرِهٖ وَلٰكِنَّ اَكْثَرَ النَّاسِ لَا يَعْلَمُوْنَ
Dan orang dari Mesir yang membelinya berkata kepada istrinya,” Berikanlah kepadanya tempat (dan layanan) yang baik, mudah-mudahan dia bermanfaat bagi kita atau kita pungut dia sebagai anak.” Dan demikianlah Kami memberikan kedudukan yang baik kepada Yusuf di negeri (Mesir), dan agar Kami ajarkan kepadanya takwil mimpi. Dan Allah berkuasa terhadap urusan-Nya, tetapi kebanyakan manusia tidak mengerti.

(QS. Yusuf ayat 21)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement