Sabtu 02 Aug 2014 09:12 WIB

Facebook Sempat Ngadat

Facebook
Foto: hardware.com
Facebook

REPUBLIKA.CO.ID, SAN FRANSISCO -- Situs jejaring Facebook dilaporkan sempat mengalami masalah Jumat (1/8). Namun kini layanan sepenuhnya telah pulih, menyusul banjir keluhan dari para penggunanya di seluruh dunia karena sempat tidak berfungsi.

"Belum lama pagi ini, sejumlah orang kesulitan mengakses Facebook untuk waktu singkat. Kami segera menyelidikinya dan sudah sepenuhnya memulihkan layanan untuk siapa pun. Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini," kata  Facebook dalam emailnya seperti dikutip Reuters.

Facebook yang memiliki 1,32 juta pengguna setiap bulan, masih menyelidiki insiden itu, namun semua dugaan mengarah kepada kesalahan teknis dan bukan karena aktivitas mencurigakan, kata seorang sumber yang menolak mengungkapkan jati dirinya karena penyelidikan itu rahasia.

Sejumlah pengunjung situs ini Jumat waktu AS lalu dikirimi pesan "Maaf, telah terjadi kesalahan. Kami tengah mengatasi masalah ini sesegera mungkin."

Belum jelas benar seberapa luas kekacauan itu terjadi. Reuters mendapati laporan bahwa para pengguna yang kesulitan mengakses situs jejaring sosial itu ada di Amerika Serikat, Chile dan India.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement