REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peluncuran tiga seri terbaru iPhone masih menjadi perbincangan sampai saat ini. Selain karena harganya yang fantastis sejumlah fitur unik pun disematkan di iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone X. Salah satunya adalah layar iPhone X yang nyaris tanpa bingkai dan menanggalkan tombol home.
Kini anda tak perlu merogoh uang hingga belasan juta rupiah demi mendapatkan iPhone X. Sebuah aplikasi bernama XOutof10 menawarkan pengalaman serupa iPhone X. Sang pengembang aplikasi memunculkan ide unik agar para pemakai android tetap bisa merasakan layat serupa iPhone X tanpa mengganti smartphonenya.
"Para pengguna Android mungkin menertawakan layar tanpa bingkai ala iPhone X karena masih menyisakan bar hitam di bagian atas, tapi cobalah kalian merasakan sensasi layat tersebut," demikian pernyataan developer kepada GitHub dikutip laman Mashable.
"Kalian tak perlu mengeluarkan uang 999 dolar AS, yang kalian butuhkan hanya mengunduh aplikasi," imbuhnya.
Siapapun bisa mengunduh aplikasi ini asalkan memiliki Android Marshmallow atau lebih tinggi. Selain memberikan pengalaman serupa pemakai iPhone X, aplikasi ini bisa membuat penggila produk Apple semakin meneteskan air liurnya karena tampilan layar Android yang benar-benar menipu.