Kamis 07 May 2015 13:26 WIB

Main Gim Terasa Nyata Jika Pakai Headset ini

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Dwi Murdaningsih
headset buatan Oculus Rift
Foto: The Independent
headset buatan Oculus Rift

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Perusahaan teknologi Oculus Rift akan merilis virtual reality headset pada awal 2016. Headset ini bisa digunakan untuk menikmati dan menjelajahi games maupun menonton film.

Namun saat ini, Oculus Rift belum menyebutkan tanggal tepatnya headset ini akan dirilis. Headset ini dipasangkan seperti kacamata dan membawa gamers menjelajahi dunia game favoritnya sehingga permainan akan terasa lebih nyata.

Seperti dilansir The Independent pada Rabu, (6/5), Oculus Rift berharap headsetnya bisa dirilis ke pasar pada kuartal pertama 2016. Ketika dirilis, headset ini terintegrasi penuh dengan hardware, software yang spesifik untuk virtual reality.

Headset ini pasti dinantikan oleh penggemar games di seluruh dunia. Pre order, virtual reality headset ini mulai dibuka pada akhir tahun ini.

Sebenarnya versi awal virtual reality headset ini sudah dibuat sejak 2012. "Pembuatan awal ini ditujukan untuk dipakai oleh pengembang games," ujar Oculus Rift seperti dilansir Reuters.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement