Rabu 02 Mar 2016 13:33 WIB

Samsung Galaxy S7 Edge Lebih Disukai?

Rep: MgROL55/ Red: Dwi Murdaningsih
Samsung Galaxy S7 dan Samsung Galaxy S7 Edge
Foto: Phone Arena
Samsung Galaxy S7 dan Samsung Galaxy S7 Edge

REPUBLIKA.CO.ID, Samsung dikabarkan telah memecahkan rekor penjualan pre-order dari perangkat smartphone Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge. Ponsel ini disediakan untuk pre-order di 60 negara. Menurut wartawan teknologi Eldar Murtazin dari Rusia, dua ponsel ini memecahkan rekor pra penjualan.

Dilansir dari laman GSM Arena, wartawan teknologi Rusia juga mengungkapkan  bahwa 64 persen dari pemesan ini memesan Galaxy S7 Edge. Artinya, mayoritas orang lebih menyukai versi premium dengan layar yang melengkung.

Belum ada laporan resmi mengenai angka pre-order Samsung. Perangkat ini baru akan resmi diluncurkan pada 11 Maret. Jadi, masih ada banyak waktu untuk mencapai angka yang lebih tinggi. Samsung kabarnya akan memproduksi 17,2 juta unit untuk Galaxy S7 dan Galaxy S7 edge hingga bulan April tahun ini.

 

baca juga: Perangkat HTC Ini Laris Manis di 15 Menit Pertama Masa Pre-Order

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement