Rabu 26 Apr 2017 21:40 WIB

Nubia Resmi Meluncur di Indonesia

ZTE Nubia
Foto: Google
ZTE Nubia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan smartphone asal Cina, Nubia, resmi masuk pasar Indonesia dengan memboyong tiga perangkat sekaligus yaitu Nubia M2, M2 lite dan N1 lite. Ketiga perangkat tersebut mengusung tema "The New You" yang mengunggulkan teknologi kamera NeoVision.

"Fotografi adalah DNA Nubia. Nubia Photography system NeoVision 6.0 memungkinkan ponsel mengambil foto serupa kamera dslr," ujar Presiden Direktur PT Nubia Technology Indonesia, Stephen Qu dalam peluncuran di Jakarta, Rabu (26/4).

Nubia M2

Nubia M2 hadir dalam pilihan warna black gold finish. Ponsel pintar segmen menengah itu memiliki kamera depan 16MP dan sudah dilengkapi dual kamera belakang 13MP yang belakangan mulai banyak diadopsi perusahaan teknologi.

Dari segi dapur pacu, M2 diperkuat dengan prosesor Qulcomm Snapdragon 625 octa core 64-bit dengan RAM 4GB dan ROM 64GB, serta baterai cukup besar 3630mAh.

Nubia M2 lite

Nubia M2 lite dikemas dalam ukuran layar 5,5 inci. Perangkat yang dibekali kamera depan 16MP dan kamera belakang 13MP tersebut dipersenjatai prosesor octa core 64-bit dengan RAM 4GB dan ROM 32GB, serta baterai berkapasitas 3000mAh.

Nubia N1 lite

Sementara itu, Nubia N1 lite memiliki kamera depan 5MP dan kamera belakang 8MP. Smartphone 5,5 inci itu dilengkapi dengan prosesor quad core RAM 2GB dan ROM 32GB, serta kapasitas baterai 3000mAh.

Nubia M2, M2 lite dan N1 lite masing-masing dibandrol dengan harga Rp 4.399.000, Rp 2.799.000 dan Rp 1.699.000. Pre-order ketiga smartphone tersebut dapat dilakukan di Nubia Store dan Lazada pada 12 Mei sampai 22 Mei mendatang.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement