Jumat 11 Oct 2019 15:41 WIB

Waspada Trik Scammer dengan Akses Jarak Jauh

Mereka tak segan membebani kliennya dengan biaya yang sangat mahal.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Nora Azizah
Hacker (ilustrasi)
Foto: pixabay
Hacker (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komputer pribadi  ternyata dapat disusupi menggunakan akses jarak jauh oleh penipu internet atau scammer. Mereka  akan menggunakan segala macam dalih, mulai dari pemecahan masalah teknis hingga investigasi kejahatan siber.

Perusahaan perangkat lunak antivirus, Kapersky, mengungkapkan trik yang mungkin digunakan oleh scammer ini.

Baca Juga

Pertama, bantuan teknis palsu. Skenario ini membutuhkan beberapa aktivitas pemecahan masalah. Kemudian, scammer akan membebani kliennya dengan biaya mahal.

Menurut siaran pers yang diterima Republika, Jumat (11/10), hal ini pernah dilakukan beberapa orang dari India beberapa waktu yang lalu. Setelah akses jarak jauh diaktifkan, mereka akan menginstall perangkat lunak tidak jelas pada komputer target. Mereka juga meminta bayaran atas pekerjaan yang tidak pernah diminta sebelumnya.